Berita , Wisata

Tanjungpinang Fest 2024 Masuk KEN Kemenparekraf, Menjadi Event Unggulan di Kepulauan Riau

profile picture Elza Nidhaulfa Albab
Elza Nidhaulfa Albab
Tanjungpinang Fest 2024
Tanjungpinang Fest 2024 terpilih masuk dalam deretan event KEN 2024. (Foto: Kemenparekraf RI)

HARIANE - Tanjungpinang Fest 2024 menjadi salah satu event unggulan di Provinsi Kepulauan Riau yang masuk dalam Karisma Event Nusantara (KEN) Kemenparekraf tahun 2024.

Festival Tanjungpinang tahun 2024 diselenggarakan di kawasan Kota Lama Tanjungpinang tepatnya di Jalan Merdeka dan Teuku Umar, Tanjungpinang, Kepulauan Riau pada 5-11 Agustus 2024.

Event ini mengusung tema "Dari Kenangan Menjadi Kenyataan", festival yang menghadirkan akulturasi seni budaya dan kreativitas masyarakat untuk mengenang bahwa kawasan Tanjungpinang terkenal sebagai pusat peradaban Melayu dan perekonomian wilayah.

Kota Tanjungpinang tepatnya di Jalan Merdeka sebagai pusatnya sudah dikenal sebagai bandar perdagangan dan pelabuhan.

"Potensi historis wilayah Kota Tua ini budayanya amat layak untuk dieksplorasi menjadi daya tarik kunjungan wisata," kata Menparekraf Sandiaga Uno.

Tanjungpinang Fest Tahun 2024 Menjadi Event Unggulan

Tanjungpinang Fest 2024
Menparekraf Sandiaga Uno saat menghadiri "Tanjungpinang Fest 2024". (Foto: Kemenparekraf RI)

Karisma Event Nusantara (KEN) 2024 hadir sebagai strategi kolaborasi antara Kemenparekraf dan pemerintah daerah dalam penyelenggaraan event berkualitas bertaraf nasional dan internasional.

Tujuannya untuk mempromosikan destinasi pariwisata dan ekonomi kreatif, meningkatkan kunjungan wisatawan, memberdayakan potensi lokal, serta memberikan dampak positif terhadap ekonomi.

Lebih lanjut, Menparekraf Sandiaga menjelaskan alasan Tanjungpinang Fest terpilih sebagai salah satu event unggulan Kemenparekraf, karena ada gabungan dari storynomics, pola perjalanan wisata, dan wawasan Kota tua Tanjungpinang.

Dilansir dari Kemenparekraf RI, Sandiaga berharap festival ini dapat memperkuat pencapaian target 1,5 miliar pergerakan wisatawan nusantara.

Demi mencapai target tersebut, semua pihak bersama-sama menciptakan inovasi, mampu beradaptasi dan berkolaborasi.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pameran F&B Berskala Internasional akan Dihadirkan di Jogja, Ada Apa Saja?

Pameran F&B Berskala Internasional akan Dihadirkan di Jogja, Ada Apa Saja?

Jumat, 09 Mei 2025
Gunungkidul Dilanda Cuaca Buruk, Belasan Rumah Rusak

Gunungkidul Dilanda Cuaca Buruk, Belasan Rumah Rusak

Jumat, 09 Mei 2025
Ratusan Calon Jamaah Haji Kulon Progo Berpamitan

Ratusan Calon Jamaah Haji Kulon Progo Berpamitan

Jumat, 09 Mei 2025
Disdikpora DIY Temukan Titik Terang, Penyebar Soal ASPD Matematika Tak Berasal dari SMPN ...

Disdikpora DIY Temukan Titik Terang, Penyebar Soal ASPD Matematika Tak Berasal dari SMPN ...

Jumat, 09 Mei 2025
Jumat Bersih di Gunungkidul, Bupati Endah Temukan Sampah Rumah Tangga Dibuang di Tempat ...

Jumat Bersih di Gunungkidul, Bupati Endah Temukan Sampah Rumah Tangga Dibuang di Tempat ...

Jumat, 09 Mei 2025
Polda DIY Naikkan Status Mafia Tanah di Bantul ke Tahap Penyidikan

Polda DIY Naikkan Status Mafia Tanah di Bantul ke Tahap Penyidikan

Jumat, 09 Mei 2025
Antisipasi Penyebaran Penyakit Hewan, Surat Keterangan Kesehatan Hewan Jadi Syarat Jual Beli Ternak ...

Antisipasi Penyebaran Penyakit Hewan, Surat Keterangan Kesehatan Hewan Jadi Syarat Jual Beli Ternak ...

Jumat, 09 Mei 2025
Dinilai Lebih Menguntungkan, Petani Gunungkidul Mulai Banyak yang Tanam Bawang Merah

Dinilai Lebih Menguntungkan, Petani Gunungkidul Mulai Banyak yang Tanam Bawang Merah

Jumat, 09 Mei 2025
Duh! Anak di Bawah Umur Jadi Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul, Pelaku Diduga ...

Duh! Anak di Bawah Umur Jadi Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul, Pelaku Diduga ...

Jumat, 09 Mei 2025
Berkas Lengkap, Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Diserahkan ke Pengadilan

Berkas Lengkap, Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Diserahkan ke Pengadilan

Jumat, 09 Mei 2025