Berita , D.I Yogyakarta

Temuan Mayat di Pantai Baron, Ini Hasil Identifikasi Kepolisian

profile picture Pandu S
Pandu S
Temuan Mayat di Pantai Baron, Ini Hasil Identifikasi Kepolisian
Petugas Mengidentifikasi Mayat Tanpa Identitas Di Pantai Baron. (Foto: Hariane/Pandu)

HARIANE - Masyarakat di Kabupaten Gunungkidul dihebohkan dengan penemuan mayat mengapung di perairan Pantai Baron, Kapanewon Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul pada Rabu, 9 Juli 2024. Mayat tersebut kemudian dievakuasi dan langsung dibawa ke RSUD Wonosari untuk dilakukan pemeriksaan medis.

Petugas dari Inafis Polres Gunungkidul kemudian membawa korban tersebut ke Rumah Sakit Bhayangkara, Kabupaten Sleman, untuk dilakukan identifikasi forensik.

Kapolsek Tanjungsari, AKP Agus Fitriyana mengatakan bahwa, berdasarkan hasil pemeriksaan, korban diperkirakan seorang anak-anak yang berusia 5-7 tahun. Penyebab kematian diduga karena saluran pernapasan kemasukan air.

"Matinya akibat masuknya air dalam saluran pernapasan, sehingga menyebabkan mati lemas," kata Agus saat dihubungi melalui telepon, Rabu, 10 Juli 2024.

Dalam tubuh korban, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan fisik. Pada bagian dalam tubuh korban juga ditemukan pasir halus.

"Ditemukan pasir halus pada bagian dalam batang tenggorokan, kedua percabangan utama batang tenggorok, bagian atas paru kanan, kerongkongan, dan lambung," jelasnya.

Lebih lanjut, Agus mengatakan bahwa pihak kepolisian saat ini juga sudah mengambil sampel DNA dari korban. Hal itu dilakukan untuk digunakan sebagai pembanding, apabila sudah ditemukan.

"Diambil sampel DNA-nya. Suatu saat kalau ada pembanding, ada kepastian (identitas)," tambahnya.

Saat ditemukan, korban ketika itu menggunakan celana dalam berwarna putih dan kaos sport putih. Diperkirakan, korban meninggan maksimal 14 hari sebelum diperiksa kemarin.

"Perkiraan saat kematian lebih dari antara satu sampai empat belas hari sebelum pemeriksaan," ujarnya.

Terkait dengan identitas korban, hingga saat ini masih belum diketahui. Saat ini korban masih berada di RS Bhayangkara.

Diberitakan sebelumnya, mayat tanpa identitas ditemukan di kawasan perairan Pantai Baron, Kapanewon Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul pada Selasa, 9 Juli 2024, sekitar pukul 10.00 WIB. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB