Berita , D.I Yogyakarta , Pilihan Editor
Heboh! The Heritage Track di Jogja Siap Diluncurkan Bulan Depan, Berikut Rute yang Akan Dilalui
Syarifatun
Heboh! The Heritage Track di Jogja Siap Diluncurkan Bulan Depan, Berikut Rute yang Akan Dilalui
HARIANE-The Heritage Track di Jogja membuat heboh sejumlah warga Jogja, dikarenakan bentuknya yang unik ini sering terlihat di ruas jalan Jogja.
Dilansir dari akun Instagram @pariwisata.jogjakota mengenai unggahan The Heritage Track di Jogja pada 14 April 2022, hal tersebut mampu menyita perhatian para wisatawan.
The Heritage Track di Jogja merupakan sebuah bus berbentuk unik dengan gambar ilustrasi menarik yang berkaitan dengan warisan budaya. Bus tersebut merupakan program dari Dinas Kebudayaan Daerah Istimewa Yogyakarta.
Dalam program tersebut, adanya The Heritage Track di Jogja yakni bertujuan untuk menarik minat para wisatawan, khususnya para generasi muda. Melalui bus bernama Heritage Track Sumbu Filosofi ini, diharapkan mampu memperkenalkan warisan budaya kepada generasi muda.
Heritage Track disiapkan dengan perjalanan dari berbagai rute, serta rute tersebut dapat dilalui oleh Bus, Sepeda atau kombinasi dari keduanya. Diketahui bahwa The Heritage Track di Jogja akan diluncurkan pada bulan Mei.
BACA JUGA : 4 Rekomendasi Tempat Wisata di Jogja untuk Anak, Aman dan EdukatifTerdapat beberapa program Heritage Track, yaitu Introduction Trip yakni Sangkaning Dumadi dan Paraning Dumadi serta ada Production Trip. Mengenai lokasi keberangkatan diumumkan saat peluncuran Heritage Track.