Artikel
Siap-siap Diterima! Inilah Tips Buat CV ATS Friendly dan Waktu Terbaik Kirim Lamaran Kerja
Sebelum membuat CV, ketahui terlebih dahulu apa saja yang dibutuhkan oleh sebuah perusahaan dari calon karyawan berdasarkan posisi yang ada.
Untuk mengetahui hal tersebut, cek bagian persyaratan yang disebutkan oleh perusahaan. Biasanya perusahaan akan menyebutkan kriteria spesifik di bagian tersebut.
2. Temukan Kata Kunci
Copy seluruh kriteria dan persyaratan yang dibuat oleh perusahaan, lalu masuk ke situs monkeylearn.com/word-cloud/. Setelah situs terbuka, Paste kalimat yang tadi disalin di kolom yang tersedia, dan selanjutnya pilih Generate Cloud. Tunggu beberapa menit hingga muncul seluruh kata kunci penting untuk posisi yang akan dilamar.
3. Menyusun CV
Susun kata kunci yang ditemukan ke dalam CV sesuai dengan pengalaman dan kompetensi pelamar. Misalnya di bagian pengalaman bekerja atau berorganisasi.
Sebagai tambahan, pelamar sebaiknya menggunakan CV berbahasa Inggris agar software ATS lebih mudah saat menganalisa resume yang tertulis di dalamnya.
BACA JUGA : 2 Cara Cek CV ATS Friendly atau Tidak, Gratis dan Tanpa Mengunduh Aplikasi
Kapan Waktu Terbaik Kirim CV?
Selain mempersiapkan diri dengan membuat CV yang ATS friendly, pelamar juga sebaiknya mengetahui waktu terbaik untuk mengirim CV.
Dengan mengetahui kapan waktu terbaik untuk mengirim CV, maka peluang CV dilirik oleh HRD tentu akan lebih besar.