Budaya

Tradisi Ruwahan Ageng Kedung Dayak Jatimulyo, Penghargaan Kepada Nyai Cikal Bakal sebagai Leluhur Warga

profile picture Tim Red 1
Tim Red 1
Ruwahan Ageng Kedung Dayak
Sejumlah warga ziarah di Makam Nyai Cikal Bakal dalam Ruwahan Ageng Kedung Dayak. (Foto: dok. warga)

HARIANE - Tradisi Ruwahan Ageng Kedung Dayak, Desa Jatimulyo, Kapanewon Dlingo, Kabupaten Bantul ini digelar Kamis, 16 Maret 2023.

Rangkaian kegiatan yang sudah menjadi agenda rutin tahunan warga ini dimulai sejak awal bulan Sya'ban dalam kelender Hijriyah.

Salah satunya adalah dengan berziarah ke salah satu pemakaman umum setempat yang diketahui merupakan makam cikal bakal.

Makam Cikal Bakal ini dipercaya oleh masyarakat setempat sebagai tempat dikebumikan Nyai Cikal Bakal yang tak lain adalah leluhur warga.

Tradisi Ruwahan Ageng Kedung Dayak ini dimulai dengan pembacaan 30 Juz Al-Qur'an oleh para ahli waris atau keturunan dari Nyai Cikal Bakal dan warga yang lain yang dimakamkan di pemakaman tersebut.

Ketua panitia kegiatan Ruwahan Ageng 2024, Irvantoro Aziz, menyebut bahwa nilai-nilai guyup rukun yang sudah ada harus tetap dirawat dan dijaga, karena guyup rukun lebih mahal dari apapapun. 

"Leluhur kita punya harapan yang sama, yakni para pewarisnya bisa rukun satu sama lain," ungkapnya. 

Puncak kegiatan Tradisi Ruwahan Ageng Kedung Dayak itu kemudian ditutup dengan pembacaan tahlil dan doa yang dipimpin oleh pemuka Kaum Rois setempat.

Kaum Rois Dusun Kedung Dayak, Hardiyono mengatakan bahwa selama bulan Ruwah dalam kalender Jawa, dilakukan juga pembacaan tahlil setiap malam.

Tahlil itu disebutnya digelar dari rumah ke rumah, mulai tanggal satu Ruwah dan berakhir tepat pada hari Jumat pekan terakhir sebelum Ramadhan.

Menurutnya, tradisi dan amalan itu merupakan kegiatan rutin tiap tahun yang diselenggarakan oleh warga.

Selain sebagai bentuk ibadah, menurutnya Tradisi Ruwahan Ageng Kedung Dayak itu sebagai bentuk keharmonisan masyarakat dusunnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Perintah Tunda Ikut Retret, Waketum Gerindra: Kepala Daerah Tidak Hanya Mewakili Satu Kelompok ...

Perintah Tunda Ikut Retret, Waketum Gerindra: Kepala Daerah Tidak Hanya Mewakili Satu Kelompok ...

Jumat, 21 Februari 2025 23:10 WIB
Pembukaan Sekolah Tani Nasional 2025, Budi Djiwandono: Petani Butuh Peremajaan

Pembukaan Sekolah Tani Nasional 2025, Budi Djiwandono: Petani Butuh Peremajaan

Jumat, 21 Februari 2025 22:23 WIB
Wamendagri Sebut Ada 47 Kepala Daerah Tak Hadir Tanpa Keterangan di Retreat Akmil ...

Wamendagri Sebut Ada 47 Kepala Daerah Tak Hadir Tanpa Keterangan di Retreat Akmil ...

Jumat, 21 Februari 2025 19:10 WIB
Jadi Bupati Sleman Didukung PDIP, Harda Kiswaya Tetap Berangkat Retret di Akmil Magelang

Jadi Bupati Sleman Didukung PDIP, Harda Kiswaya Tetap Berangkat Retret di Akmil Magelang

Jumat, 21 Februari 2025 18:36 WIB
Suasana di Akmil Magelang Jawa Tengah Jelang Retreat Kepala Daerah

Suasana di Akmil Magelang Jawa Tengah Jelang Retreat Kepala Daerah

Jumat, 21 Februari 2025 15:18 WIB
Cawe-Cawe Megawati Berlanjut, dari Era Jokowi ke Pemerintahan Prabowo

Cawe-Cawe Megawati Berlanjut, dari Era Jokowi ke Pemerintahan Prabowo

Jumat, 21 Februari 2025 15:17 WIB
Tingkatkan Pelayanan, KAI Commuter Luncurkan Kartu Disabilitas di Yogyakarta

Tingkatkan Pelayanan, KAI Commuter Luncurkan Kartu Disabilitas di Yogyakarta

Jumat, 21 Februari 2025 14:33 WIB
Nasib Kepala Daerah dari PDIP yang Sudah Tiba di Jogja, Hasto Wardoyo: Kita ...

Nasib Kepala Daerah dari PDIP yang Sudah Tiba di Jogja, Hasto Wardoyo: Kita ...

Jumat, 21 Februari 2025 14:20 WIB
Tunda Ikuti Retreat di Magelang, Bupati Gunungkidul: Kami Tegak Lurus Ketum Megawati

Tunda Ikuti Retreat di Magelang, Bupati Gunungkidul: Kami Tegak Lurus Ketum Megawati

Jumat, 21 Februari 2025 14:17 WIB
Megawati Larang Kepala Daerah PDIP Ikut Retret, Hasto Wardoyo Tunggu Klarifikasi

Megawati Larang Kepala Daerah PDIP Ikut Retret, Hasto Wardoyo Tunggu Klarifikasi

Jumat, 21 Februari 2025 12:40 WIB