Berita , Jabodetabek

Viral, Pesan Daging Sapi Dikasih Babi di Sebuah Restoran, Salah Siapa, Ini Tanggapan Kementerian Agama

profile picture Edmundus Roke Wea
Edmundus Roke Wea
Daging Sapi Dikasih Babi
Fenomena pesan daging sapi dikasih babi, jadi topik hangat akhir-akhir ini di media sosial. (Ilustrasi:Freepik/KamranAydinov)

HARIANE - Postingan viral akhir-akhir ini mengenai seorang pelanggan sebuah restoran yang memesan daging sapi dikasih babi terdengar sampai ke Kementerian Agama.

Baru-baru ini viral di media sosial soal pengakuan seorang pelanggan di sebuah restoran yang memesan daging sapi tapi dikasih daging babi.

Fenomena ini akhirnya menjadi pembicaraan yang hangat beberapa hari terakhir ini oleh netizen di media sosial. Ada pro dan kontra.

Hal ini juga terdengar sampai Kementerian agama, yang kemudian memberikan tanggapan mengenai persoalan ini.

Kronologi Singkat Pesan Daging Sapi Dikasih Babi

Pihak Mamma Rosy melakukan klarifikasi dan permintaan maaf terkait pesanan daging sapi dikasih babi. (Foto:tweeter/mindaart)

Kejadian ini terjadi pada sebuah restoran terkenal Mamma Rosy di Kawasan Kemang, Jakarta Selatan. 

Hal ini bermula saat sebuah akun dengan nama pengguna @armaclaydon, membagikan sebuah postingan rasa kecewa terhadap restoran Mamma Rosy.

Postingan tersebut kemudian diunggah oleh Twitter @chachathaib. Postingan tersebut kemudian dihapus oleh pemiliknya karena mendapat pro dan kontra dari netizen.

Meskipun sudah di hapus, postingan tersebut tetap menjadi pembicaraan hangat oleh netizen di media sosial akhir-akhir ini.

Dalam postingannya pelanggan tersebut menyatakan bahwa ia baru menyadari saat akan membayar dan melihat struk bahwa makanan yang sudah dimakan ternyata terbuat dari daging babi, sedangkan sebelumnya memesan daging sapi.

Pelanggan tersebut merasa kecewa karena tidak sesuai pesanan bahkan yang dikasih adalah daging babi yang bertentangan dengan agamanya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Hasil Evaluasi BPKP DIY, Pemkab Bantul Diminta Perluas Jangkauan Program

Hasil Evaluasi BPKP DIY, Pemkab Bantul Diminta Perluas Jangkauan Program

Senin, 12 Mei 2025
Harga Emas Antam Hari ini Senin 12 Mei 2025 Berapa? Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Senin 12 Mei 2025 Berapa? Cek Rinciannya Disini

Senin, 12 Mei 2025
Daftar Kloter Jemaah Haji Berangkat 13 Mei 2025, Cek Jam Penerbangannya Disini Yuk!

Daftar Kloter Jemaah Haji Berangkat 13 Mei 2025, Cek Jam Penerbangannya Disini Yuk!

Senin, 12 Mei 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 12 Mei 2025, Naik atau Turun?

Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 12 Mei 2025, Naik atau Turun?

Senin, 12 Mei 2025
Ditinggal Lihat Google Maps, Sebuah Mobil di Gunungkidul Masuk Parit

Ditinggal Lihat Google Maps, Sebuah Mobil di Gunungkidul Masuk Parit

Minggu, 11 Mei 2025
Tragis! Duel Maut Tewaskan Pelajar di Pleret Bantul

Tragis! Duel Maut Tewaskan Pelajar di Pleret Bantul

Minggu, 11 Mei 2025
Jelang Idul Adha, Ini Tips Memilih Hewan Kurban

Jelang Idul Adha, Ini Tips Memilih Hewan Kurban

Minggu, 11 Mei 2025
Pantai Gunungkidul Masih Jadi Primadona untuk Mengisi Liburan

Pantai Gunungkidul Masih Jadi Primadona untuk Mengisi Liburan

Minggu, 11 Mei 2025
Jalur Pantai Gunungkidul Macet Hingga 4 Kilometer, Penumpang Pilih Jalan Kaki

Jalur Pantai Gunungkidul Macet Hingga 4 Kilometer, Penumpang Pilih Jalan Kaki

Minggu, 11 Mei 2025
Zona Selatan Gunungkidul Mulai Panen Kacang Tanah, Petani Meraup Untung Hingga Puluhan Juta

Zona Selatan Gunungkidul Mulai Panen Kacang Tanah, Petani Meraup Untung Hingga Puluhan Juta

Minggu, 11 Mei 2025