Berita

Viral Video Hasil Penghitungan Suara Pemilu Luar Negeri, KPU Pastikan Hoax

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
hasil penghitungan suara pemilu luar negeri
Ketua KPU pastikan kalau video viral hasil penghitungan suara pemilu luar negeri adalah hoax. (PMJ)

HARIANE – Beredar sebuah potongan video yang menunjukkan hasil penghitungan suara pemilu luar negeri di media sosial.

Dalam video tersebut, dipaparkan hasil perolehan pemilu 2024 di luar negeri dari WNI yang berada di enam negara yaitu Malaysia, Taiwan, Singapura, Korea Selatan, Jepang dan Arab Saudi.

Berdasarkan video yang diunggah oleh akun TikTok @rodyguest pada 7 Februari 2024, terlihat kalau salah satu paslon menang telak di enam negara dengan perolehan suara lebih dari 75%.

Video tersebut pun viral dan dilihat lebih dari 500 ribu orang dalam sehari. Tak hanya viral di TikTok, video tersebut juga tersebar di X dan jadi perbincangan hangat netizen.

KPU Pastikan Kalau Video Hasil Penghitungan Suara Pemilu Luar Negeri

Sebagai tambahan informasi, pemilu di luar negeri memang sudah dilaksanakan terlebih dahulu sebelum pemilu di Indonesia.

Sehingga tak heran kalau video hasil pemungutan suara di enam negara tersebut viral dan membuat geger netizen Indonesia.

Usai video hasil pemilu luar negeri tersebar dan viral, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Hasyim Asy’ari pun angkat suara.

“Publikasi hasil penghitungan suara Pemilu Luar Negeri tersebut adalah tidak benar,” ujar Ketua KPU seperti dikutip dari PMJ News.

Hasyim Asy’ari kemudian menambahkan, meski pemilu di Luar Negeri sudah dilakukan terlebih dahulu (early voting), namun proses penghitungan suara tetap dilaksanakan serentak di Indonesia pada 14 – 15 Februari 2024 mendatang.

“Penghitungan suara pemilu luar negeri dilaksanakan bersamaan, dengan waktu penghitungan suara pemilu dalam negeri yaitu pada tanggal 14 – 15 Februari 2024,” imbuhnya.

Ketua KPU kembali menegaskan, dengan adanya aturan tersebut maka bisa dipastikan kalau video hasil pemilu di luar negeri yang beredar di media sosial adalah hoax.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 27 Juli 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 27 Juli 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 27 Juli 2024 09:46 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 27 Juli 2024 Akhirnya Naik, Cek Rinciannya ...

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 27 Juli 2024 Akhirnya Naik, Cek Rinciannya ...

Sabtu, 27 Juli 2024 09:46 WIB
Jadwal KRL Tangerang Duri 27-31 Juli 2024, Cek Jam Berangkat Terbaru

Jadwal KRL Tangerang Duri 27-31 Juli 2024, Cek Jam Berangkat Terbaru

Sabtu, 27 Juli 2024 08:58 WIB
Info Pengalihan Arus di Bantul 27-28 Juli 2024, Dalam Rangka Jogja International Kite ...

Info Pengalihan Arus di Bantul 27-28 Juli 2024, Dalam Rangka Jogja International Kite ...

Sabtu, 27 Juli 2024 08:57 WIB
Usai Resmi Melapor, Keempat Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul Jalani Visum

Usai Resmi Melapor, Keempat Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul Jalani Visum

Sabtu, 27 Juli 2024 06:14 WIB
Respons Kemenkes Soal Masih Ada Orang Tua yang Enggan Anaknya Diimunisasi Polio pada ...

Respons Kemenkes Soal Masih Ada Orang Tua yang Enggan Anaknya Diimunisasi Polio pada ...

Jumat, 26 Juli 2024 23:29 WIB
Kotabaru Ceria Kembali Digelar, Dimeriahkan Berbagai Kegiatan Kesenian Hingga Bazar di Pedestrian Jalan ...

Kotabaru Ceria Kembali Digelar, Dimeriahkan Berbagai Kegiatan Kesenian Hingga Bazar di Pedestrian Jalan ...

Jumat, 26 Juli 2024 23:07 WIB
Jadwal KRL Bogor Manggarai 27-31 Juli 2024, Cek Jam Berangkat Hari Ini

Jadwal KRL Bogor Manggarai 27-31 Juli 2024, Cek Jam Berangkat Hari Ini

Jumat, 26 Juli 2024 22:31 WIB
Inspiratif! Anak Pengrajin Bambu asal Buleleng Bali Diterima Kuliah Gratis di UGM

Inspiratif! Anak Pengrajin Bambu asal Buleleng Bali Diterima Kuliah Gratis di UGM

Jumat, 26 Juli 2024 21:45 WIB
Peringatan Gelombang Tinggi di Perairan Tanjung Priok, Waspada Tanggal 26 - 28 Juli ...

Peringatan Gelombang Tinggi di Perairan Tanjung Priok, Waspada Tanggal 26 - 28 Juli ...

Jumat, 26 Juli 2024 21:45 WIB