Berita , Jateng

1 Korban Laka Laut di Pantai Kertojayan Purworejo Berhasil Ditemukan

profile picture Tri Lestari
Tri Lestari
1 Korban Laka Laut di Pantai Kertojayan Purworejo Berhasil Ditemukan
Korban Laka Laut di Pantai Kertojayan Purworejo. (Foto: Instagram/basarnas_cilacap)
HARIANE – Seorang korban laka laut di Pantai Kertojayan Purworejo berhasil ditemukan oleh Tim SAR Gabungan pada Kamis, 4 Agustus 2022.
Korban laka laut di Pantai Kertojayan Purworejo ini berhasil ditemukan setelah empat hari proses pencarian dilakukan.
Berikut informasi lengkap mengenai penemuan korban laka laut di Pantai Kertojayan Purworejo oleh Tim SAR Gabungan.

Penemuan Korban Laka Laut di Pantai Kertojayan Purworejo

BACA JUGA : Laka Laut di Pantai Kertojayan Purworejo, 1 Orang Tenggelam Masih dalam Pencarian
Dilansir dari akun Instagram Basarnas Cilacap, korban tenggelam di Pantai Kertojayan yakni S (20) berhasil ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Kantor Basarnas Cilacap Adah Sudarsa. Ia mengatakan bahwa korban pertama kali ditemukan di pinggiran pantai saat pihaknya melakukan penyisiran darat.
Korban ditemukan di Pantai Munggangsari, tepatnya sejauh tiga kilometer ke arah timur dari lokasi kejadian.
Penemuan korban ini berhasil diupayakan pada hari keempat proses pencarian, yakni pada Kamis, 4 Agustus 2022 sekitar pukul 07.35 WIB.
Selanjutnya korban yang berhasil dievakuasi langsung dibawa menuju ke rumah duka di Desa Ukirsari RT 01 RW 01, Kecamatan Grabag, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.
Setelah proses evakuasi korban selesai, maka operasi SAR dinyatakan ditutup dan semua unsur SAR yang terlibat kembali ke satuan masing-masing.
Diberitakan sebelumnya bahwa laka laut yang mengakibatkan satu orang tenggelam ini terjadi pada Senin, 1 Agustus 2022 sekitar pukul 15.30 WIB.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Gereja Kristen Jawa Wonosari Gelar Kirab Pisungsung Undhuh-Undhuh, Wujud Toleransi Antar Umat Beragama

Gereja Kristen Jawa Wonosari Gelar Kirab Pisungsung Undhuh-Undhuh, Wujud Toleransi Antar Umat Beragama

Sabtu, 18 Mei 2024 18:29 WIB
Hamili Siswi SMP Hingga Aborsi, Seorang Ibu Laporkan Pacar Anaknya ke Polda DIY

Hamili Siswi SMP Hingga Aborsi, Seorang Ibu Laporkan Pacar Anaknya ke Polda DIY

Sabtu, 18 Mei 2024 15:38 WIB
Cemburu Istrinya Selingkuh, Seorang Pria Dilaporkan ke Polsek Cangkringan

Cemburu Istrinya Selingkuh, Seorang Pria Dilaporkan ke Polsek Cangkringan

Sabtu, 18 Mei 2024 15:36 WIB
Hotel di Tebing Tinggi Terbakar, Seorang Kakek 75 Tahun Terjebak

Hotel di Tebing Tinggi Terbakar, Seorang Kakek 75 Tahun Terjebak

Sabtu, 18 Mei 2024 15:35 WIB
Viral Video Bullying Siswi SMP di Depok, Korban Minta Tolong Tapi Ditertawakan

Viral Video Bullying Siswi SMP di Depok, Korban Minta Tolong Tapi Ditertawakan

Sabtu, 18 Mei 2024 15:33 WIB
Hilang Kontak, Perahu Nelayan Pantai Sadeng dalam Pencarian

Hilang Kontak, Perahu Nelayan Pantai Sadeng dalam Pencarian

Sabtu, 18 Mei 2024 14:58 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Mei 2024 Meroket Tajam! Cek Sebelum ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Mei 2024 Meroket Tajam! Cek Sebelum ...

Sabtu, 18 Mei 2024 12:04 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Mei 2024 Kembali Merangkak Naik, LM ...

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Mei 2024 Kembali Merangkak Naik, LM ...

Sabtu, 18 Mei 2024 12:03 WIB
Ramalan Zodiak Minggu 19 Mei 2024 Penting untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, ...

Ramalan Zodiak Minggu 19 Mei 2024 Penting untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, ...

Sabtu, 18 Mei 2024 10:01 WIB
Ramalan Zodiak Minggu 19 Mei 2024 Spesial untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, ...

Ramalan Zodiak Minggu 19 Mei 2024 Spesial untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, ...

Sabtu, 18 Mei 2024 07:44 WIB