Berita , Nasional

2 Orang Terseret Arus di Selokan Pamulang Ditemukan Dalam Keadaan Meninggal Dunia

profile picture Fatimah Nuraini
Fatimah Nuraini
2 Orang Terseret Arus di Selokan Pamulang
2 orang terseret arus di sekolan Pamulang dan ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. (Foto: Instagram/@kansar_jakarta)

HARIANE – 2 orang terseret arus di selokan Pamulang berhasil ditemukan oleh tim SAR gabungan.

Korban yang diketahui bernama Divar yang masih berusia 4 tahun ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada Senin, 22 Mei 2023.

Sebelumnya, dikabarkan terdapat 2 orang yang terseret arus selokan sekitar pukul 18.14 WIB di Jalan Lombok, Kelurahan Pondok Cabe Ilir, Kecamatan Pamulang, Tangerang Selatan, Banten

Kronologi Pencarian 2 Orang Terseret Arus di Selokan Pamulang

Pencarian 2 orang terseret arus di selokan Pamulang melibatkan puluhan personil SAR gabungan yang dikerahkan.

BPBD Kota Tangerang Selatan, Satpol PP Tangsel, Karang Taruna Ciputat Timur, SAR MTA, WMI, IEA, dan masyarakat turut terlibat dalam upaya pencarian sebagaimana dikutip dari Instagram Kansar Jakarta.

Adapun korban atas nama Rasam yang berusia 37 tahun telah ditemukan terlebih dulu dalam kondisi meninggal dunia pada radius kurang lebih 3 KM dari lokasi kejadian pada Minggu, 21 Mei 2023 sekitar pukul 19.50 WIB.

Setelah itu, upaya pencarian kembali dilanjutkan pada Senin, 22 Mei 2023 hingga tim SAR gabungan berhasil menemukan korban terakhir pada radius 4,5 KM dari lokasi kejadian sekitar pukul 11.40 WIB.

Kepala Kantor SAR Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) dalam operasi, Fazzli mengungkapkan proses penemuan jasad korban.

"Jasad korban kita temukan dalam kondisi mengapung pada pertemuan saluran air dan Kali Pesanggrahan kemudian akan kami evakuasi menuju rumah duka untuk kita serahkan kepada pihak keluarga," jelas Fazzli.

Lebih lanjut Fazzli menjelaskan bahwa upaya pencarian dilakukan dengan membagi area pencarian menjadi 2, di mana tim pertama menggunakan metode explore SAR menyisir saluran air hingga 3 KM dari lokasi kejadian. 

Sedangkan tim kedua melakukan upaya penyisiran menggunakan perahu karet pada aliran kali Pesanggarahan hingga radius 1,5 KM dari pertemuan saluran air dan kali Pesanggrahan. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Sama-sama Akan Menyalip di Jalan Jogja-Wonosari, Bus Tabrak Sepeda Motor, Satu Orang Meninggal ...

Sama-sama Akan Menyalip di Jalan Jogja-Wonosari, Bus Tabrak Sepeda Motor, Satu Orang Meninggal ...

Sabtu, 26 April 2025
Warga Sedayu Bantul Hilang Saat Seberangi Sungai Progo

Warga Sedayu Bantul Hilang Saat Seberangi Sungai Progo

Sabtu, 26 April 2025
Batik Gulurejo Kini Lebih Ramah Lingkungan, Berkat Dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur

Batik Gulurejo Kini Lebih Ramah Lingkungan, Berkat Dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur

Sabtu, 26 April 2025
Segini Besaran Kompensasi yang Akan Diberikan Pemkab Gunungkidul untuk Ternak Mati

Segini Besaran Kompensasi yang Akan Diberikan Pemkab Gunungkidul untuk Ternak Mati

Sabtu, 26 April 2025
4 Santri Tewas dalam Insiden Tembok Tandon Air Ambrol di Ponpes Gontor Magelang

4 Santri Tewas dalam Insiden Tembok Tandon Air Ambrol di Ponpes Gontor Magelang

Sabtu, 26 April 2025
Mahasiswa Asal Surakarta Jatuh saat Panjat Tebing di Pantai Siung

Mahasiswa Asal Surakarta Jatuh saat Panjat Tebing di Pantai Siung

Sabtu, 26 April 2025
Terungkap! Ini Motif Ganda Pembunuhan Pria dalam Karung di Tangerang

Terungkap! Ini Motif Ganda Pembunuhan Pria dalam Karung di Tangerang

Sabtu, 26 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Rp 21.000

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Rp 21.000

Sabtu, 26 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Lagi

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Lagi

Sabtu, 26 April 2025
Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Jumat, 25 April 2025