Berita

312 Jamaah Haji Pulang Hari ini Senin 22 Juli 2024, Berikut Informasinya

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
jamaah haji pulang hari ini Senin 22 Juli 2024
Daftar jamaah haji pulang hari ini Senin 22 Juli 2024. (Pexels/Hobi Photography)

HARIANE – Sedikitnya 312 jamaah haji pulang hari ini Senin 22 Juli 2024 melalui Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz, Madinah.

Jamaah yang tergabung dalam satu kelompok terbang (kloter) tersebut tergabung dalam embarkasi Jakarta Kertajati (KJT 30).

Berdasarkan estimasi penerbangan yang dirilis oleh Siskohat Kemenag, pesawat Saudia Airlines dengan nomor penerbangan SV 5712 tersebut dijadwalkan take off pukul 01.00 waktu Arab Saudi dan landing pukul 15.15 WIB.

Jelang Closing Date, Jamaah Haji Pulang Hari ini Senin 22 Juli 2024 Hanya 1 Kloter

Seperti yang diberitakan sebelumnya, fase pemulangan jamaah haji Indonesia dimulai pada 22 Juli – 3 Juli 2024 untuk jamaah gelombang I dan 4 – 23 Juli 2024 untuk gelombang II.

Semakin mendekati closing date, jumlah kloter jamaah haji pulang hari ini Senin 22 Juli 2024 semakin sedikit, yaitu hanya 1 kloter saja.

Dengan adanya kepulangan hari ini, maka jumlah jamaah yang masih berada di tanah suci yaitu 317 orang.

Mereka terdiri dari sejumlah petugas pelayanan dan jamaah sakit yang masih dirawat di KKHI maupun Rumah Sakit Arab Saudi.

Berdasarkan data yang dirilis per hari ini (22/7), terdapat 459 yang wafat di tanah suci. Sebagian dari mereka wafat di Makkah, Madinah maupun di Armuzna.

Sementara jumlah jamaah yang akan ditanazulkan atau dipulangkan lebih awal dari jadwal yang seharusnya sebanyak 71 orang.

Hingga saat ini, terdapat 12 jamaah yang dievakuasi ke Bandara Jeddah, 4 jamaah di vekuasi dievakuasi ke Bandara Madinah dan 77 orang dievakuasi ke KKHI Madinah.

Demikian informasi terkait jamaah haji pulang hari ini Senin 22 Juli 2024 yang sebaiknya diketahui. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB