Berita

6 ABK WNI Meninggal Akibat Kapal Tenggelam di Jepang, 1 Masih Hilang

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
6 ABK WNI Meninggal Akibat Kapal Tenggelam di Jepang, 1 Masih Hilang
Kapal tenggelam di Jepang sebabkan enam orang WNI meninggal dunia. (Foto: YouTube/BP2MI RI)

HARIANE - Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) mengumumkan pada hari ini Kamis, 21 Maret 2024 ada sebanyak enam ABK WNI dinyatakan meninggal dunia akibat kapal tenggelam di Jepang.

Sebuah kapal berbendera Korea Selatan tenggelam di perairan sebelah barat daya Jepang pada Rabu, 20 Maret 2024 pagi akibat cuaca buruk. 

Kapal bernama Keoyoung Sun itu membawa muatan 980 ton asam akrilik yang dilaporkan tidak mengalami kebocoran. Meski demikian hingga saat ini pihak berwenang Jepang masih melakukan proses identifikasi.

Terkait dengan jumlah korban, dari 11 ABK yang berada di kapal, BP2MI melaporkan bahwa sebanyak 8 orang meninggal dunia di Rumah Sakit setelah dievakuasi, dan 1 orang berhasil selamat dan masih dilakukan perawatan, sedangkan 2 lainnya masih hilang. 

Satu orang selamat tersebut merupakan ABK asal Indonesia atas nama Rian Yudatama (32) asal Cilodong, Kecamatan Depok, Jawa Barat.

Satu di antara ABK yang masih dicari adalah WNI yang bernama Asep Saefudin Zuhri warga Karangwareng, Cirebon, Jawa Barat. 

BP2MI pun mengumumkan nama-nama ABK WNI yang meninggal dunia akibat kejadian kapal tenggelam di Jepang, yaitu:

1. Ade Ageng Suparman (31) asal Desa Gatak, Kecamatan Juwiring, Klaten, Jawa Tengah.

2. Muhammad Munir Agung Suhartono (24) asal Kelurahan Pangernanan, Kecamatan Bangkalan, Bangkalan, Jawa Timur.
3. Rosyim (45)
4. Suwatno (48)
5. Yudi Yudiayana Abdullah (46)
6. Rico Maryanto (45) 

BP2MI pun telah berkoordinasi dengan Dirjen Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri untuk berkomunikasi dengan pihak keluarga korban di Indonesia, dan memastikan hak-hak WNI yang menjadi korban terpenuhi. 

Sementara itu dilansir dari laman Yonhap, dua orang ABK meninggal lainnya merupakan warga negara Korea Selatan, termasuk kapten. 

Terkait dengan dua ABK yang masih dalam pencarian, media berita Jepang menyebutkan satu telah berhasil ditemukan meski informasi detail soal kondisi maupun status kewarganegaraannya masih belum diketahui.

Kapal tenggelam di Jepang tersebut pada Senin, 18 Maret 2024 berangkat dari Pelabuhan Himeji di Jepang dan sedang dalam perjalanan menuju Pelabuhan Ulsan di Korea Selatan tetapi kemudian menurunkan jangkar di perairan Pulau Mutsure karena gelombang tinggi dan angin kencang. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB