Berita , D.I Yogyakarta

Akibat Angin Kencang di Gunungkidul, Warga Rugi Rp 10 Juta Kena Pohon Tumbang

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Akibat Angin Kencang di Gunungkidul, Warga Rugi Rp 10 Juta Kena Pohon Tumbang
Polisi bersama warga berjibaku dengan gelap membersihkan puing-puing dampak angin kencang di Gunungkidul Rabu, 14 Maret 2024. (Foto: Instagram/polsek_wonosari_gunungkidul)

HARIANE - Angin kencang di Gunungkidul yang menyertai hujan deras terjadi pada Rabu, 14 Maret 2024 sore hari.

Akibat hujan deras yang disertai angin kencang tersebut, sejumlah wilayah melaporkan kejadian bencana  salah satunya adalah pohon tumbang.

Pohon yang tumbang dilaporkan terjadi di area lalu lintas hingga perumahan warga yang menyebabkan beberapa rumah tinggal mengalami kerusakan. 

Salah satu peristiwa bencana pohon tumbang dilaporkan di wilayah Wonosari yang mengenai dua rumah warga.

Polsek Wonosari pada pukul 18.00 bersama dengan petugas gabungan melakukan pembersihan puing-puing pohon tumbang dan juga bagian rumah warga yang rusak di Dusun Karanggumuk 1, RT 30 RW 14, Kalurahan Karangrejek.

Kejadian pohon tumbang mengenai rumah juga dialami salah satu warga di Dusun Karanggumuk 1, RT 29 RW 13, Kalurahan Karangrejek. 

Akibat kejadian tersebut, atap rumah mengalami kerusakan yang ditafsir nilainya mencapai Rp 10 juta. Untungnya, tidak ada korban jiwa dalam kejadian dampak angin kencang di Gunungkidul tersebut. 

Akibat Angin Kencang di Gunungkidul, Warga Rugi Rp 10 Juta Kena Pohon Tumbang
Angin kencang di Gunungkidul sebabkan sejumlah kerusakan di beberapa titik. (Foto: Instagram/polsek_wonosari_gunungkidul)

Dampak cuaca buruk juga dilaporkan Polsek Wonosari di Dusun Rjosari, RT 08 RW 04, Baleharjo, Kapanewon Wonosari. 

Personel Polsek Wonosari yang dipimpin Kanit Samapta Akp Suwarno bersama personel Polres Gunungkidul, personel TNI, dan BPBD Kabupaten Gunungkidul bersama warga sekitar melaksanakan evakuasi pohon tumbang yang mengenai jaringan listrik di wilayah tersebut.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Lowongan Pegawai BPJS Kesehatan Periode Tahun 2024 Telah Dibuka, Buruan Daftar!

Lowongan Pegawai BPJS Kesehatan Periode Tahun 2024 Telah Dibuka, Buruan Daftar!

Minggu, 05 Mei 2024 20:53 WIB
Kemenangan Geek Fam vs Alter Ego Esports MPL ID S13, Posisi Papan Tengah ...

Kemenangan Geek Fam vs Alter Ego Esports MPL ID S13, Posisi Papan Tengah ...

Minggu, 05 Mei 2024 19:58 WIB
Hasil Alter Ego Esports vs Geek Fam MPL ID S13, Performa Luke Jadikannya ...

Hasil Alter Ego Esports vs Geek Fam MPL ID S13, Performa Luke Jadikannya ...

Minggu, 05 Mei 2024 19:49 WIB
Jaga Netralitas ASN Jelang Pilkada 2024, Pemkab Gunungkidul Patroli Medsos

Jaga Netralitas ASN Jelang Pilkada 2024, Pemkab Gunungkidul Patroli Medsos

Minggu, 05 Mei 2024 19:42 WIB
Prediksi RRQ Hoshi vs ONIC MPL ID S13, Akankah Ferxic Dapat Kepercayaan untuk ...

Prediksi RRQ Hoshi vs ONIC MPL ID S13, Akankah Ferxic Dapat Kepercayaan untuk ...

Minggu, 05 Mei 2024 19:38 WIB
Jadwal Konser Gildcoustic 7-31 Mei 2024, Nantikan Jadwal Tampil di Kota Mu!

Jadwal Konser Gildcoustic 7-31 Mei 2024, Nantikan Jadwal Tampil di Kota Mu!

Minggu, 05 Mei 2024 19:36 WIB
Langgar Aturan, Satpol PP Gunungkidul Copot Baliho Calon Kandidat Pilkada 2024

Langgar Aturan, Satpol PP Gunungkidul Copot Baliho Calon Kandidat Pilkada 2024

Minggu, 05 Mei 2024 18:44 WIB
Kronologi Wisatawan Hanyut di Pantai Watu Lawang

Kronologi Wisatawan Hanyut di Pantai Watu Lawang

Minggu, 05 Mei 2024 18:34 WIB
Pelaku Ganjal ATM di Tasikmalaya Kabur dan Tabrak Anak Kecil, Mobilnya Ringsek Diamuk ...

Pelaku Ganjal ATM di Tasikmalaya Kabur dan Tabrak Anak Kecil, Mobilnya Ringsek Diamuk ...

Minggu, 05 Mei 2024 18:31 WIB
EVOS Glory Naik ke Peringkat 4 Klasemen MPL ID S13, Usai Mengalahkan Dewa ...

EVOS Glory Naik ke Peringkat 4 Klasemen MPL ID S13, Usai Mengalahkan Dewa ...

Minggu, 05 Mei 2024 18:05 WIB