Berita , Jabar

Aksi Pencurian di Acara Maulid Nabi Ketahuan Warga, 2 Pria Hampir di Massa

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
pencurian di acara Maulid Nabi
Pelaku pencurian di acara Maulid Nabi Muhammad keciduk warga. (X/LiputanCikarang)

HARIANE – Warga sekitar Kecamatan Babelan, Bekasi dibuat geram dengan aksi pencurian di acara Maulid Nabi Muhammad pada Senin, 16 September 2024.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad menjadi salah satu momen istimewa yang ditunggu-tunggu umat Islam di seluruh dunia.

Di waktu yang spesial tersebut, biasanya sejumlah umat Islam akan berkumpul untuk memperingati Maulid Nabi dengan berdzikir, bersholawat dan mendengarkan ceramah.

Sayangnya, acara keagamaan tersebut seringkali dimanfaatkan oleh sejumlah oknum untuk melakukan pencurian.

Seperti yang terjadi di Masjid Agung At-Taqwa, Kelurahan Bahagia, Kecamatan Babelan, Bekasi, dua orang pria terciduk mencuri barang berharga milik salah satu jamaah yang mengikuti acara maulid.

Korban yang sadar kalau ada aksi pencurian pun langsung teriak minta tolong. Selanjutnya warga dengan sigap menangkap kedua pelaku.

Pelaku Pencurian di Acara Maulid Nabi Hampir di Massa

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari akun Instagram @liputancikarang, pelaku pencurian di acara maulid Nabi di Babelan tersebut ketahuan mencuri handphone milik jamaah.

Beruntung kedua pelaku tidak jadi bulan-bulanan warga sekitar. Mereka langsung diserahkan ke personel Polsek Babelan yang saat itu bertugas mengamankan acara.

Berdasarkan video yang tersebar, kedua pelaku kemudian digiring menuju ke mobil pickup terbuka dengan kondisi kedua tangan diikat ke belakang.

Sejumlah warga yang geram sempat berusaha untuk menarik pelaku untuk memberikan bogem mentah. Beruntung, aksi tersebut berhasil dicegah.

“Kedua terduga pelaku saat ini sudah dibawa ke Mapolsek Babelan untuk menjalani proses penyelidikan lebih lanjut,” keterangan akun Instagram tersebut.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Event Lari KAI Bandara Glow Night Fun Run 90’s Ungkit Perekonomian Jogja Lewat ...

Event Lari KAI Bandara Glow Night Fun Run 90’s Ungkit Perekonomian Jogja Lewat ...

Jumat, 25 Juli 2025
Pegawai Puskesmas di Gunungkidul Berkaraoke Saat Jam Pelayanan, Kadinkes: Kekhilafan dan Kesalahan Kami ...

Pegawai Puskesmas di Gunungkidul Berkaraoke Saat Jam Pelayanan, Kadinkes: Kekhilafan dan Kesalahan Kami ...

Jumat, 25 Juli 2025
Pemkot Yogyakarta Akan Perluas Program Warung Mrantasi di Pasar Prawirotaman dan Sentul

Pemkot Yogyakarta Akan Perluas Program Warung Mrantasi di Pasar Prawirotaman dan Sentul

Jumat, 25 Juli 2025
Kembali Bertemu Brasil di Semifinal VNL 2025, Mampukah Jepang Membalas Kekalahan di Babak ...

Kembali Bertemu Brasil di Semifinal VNL 2025, Mampukah Jepang Membalas Kekalahan di Babak ...

Jumat, 25 Juli 2025
Ada Dugaan Korupsi, Kantor Diskominfo Kabupaten Sleman Digeledah Kejaksaan Tinggi DIY

Ada Dugaan Korupsi, Kantor Diskominfo Kabupaten Sleman Digeledah Kejaksaan Tinggi DIY

Jumat, 25 Juli 2025
Ditinggal ke Bantul, Laptop Milik Penghuni Kost di Gunungkidul Digasak Pencuri

Ditinggal ke Bantul, Laptop Milik Penghuni Kost di Gunungkidul Digasak Pencuri

Jumat, 25 Juli 2025
Hadapi Ancaman Bencana Hidrometeorologi, Pemkab Gunungidul Siagakan Ratusan Personil Gabungan

Hadapi Ancaman Bencana Hidrometeorologi, Pemkab Gunungidul Siagakan Ratusan Personil Gabungan

Jumat, 25 Juli 2025
‎Miss Bantul 2025 Kembali Digelar, 15 Talenta Muda Siap Beradu Bakat

‎Miss Bantul 2025 Kembali Digelar, 15 Talenta Muda Siap Beradu Bakat

Jumat, 25 Juli 2025
Jadwal KRL Bogor Jakarta 25-31 Juli 2025, Jam Berangkat Terakhir Pukul 23.10 WIB

Jadwal KRL Bogor Jakarta 25-31 Juli 2025, Jam Berangkat Terakhir Pukul 23.10 WIB

Jumat, 25 Juli 2025
Diduga Pengaruh Alkohol, Remaja Bonceng Tiga Kecelakaan di Surabaya, Satu Tewas

Diduga Pengaruh Alkohol, Remaja Bonceng Tiga Kecelakaan di Surabaya, Satu Tewas

Jumat, 25 Juli 2025