D.I Yogyakarta
Antisipasi Dampak Buruk, Pelajar Kulon Progo Didorong Kedepankan Etika Bermedia Sosial
Dasar dalam budaya digital bagi pelajar, lanjutnya adalah budaya pancasila. Harus dikedepankan cinta kasih, kesetaraan, Harmoni, Demokrasi dan Keadilan serta Gotong royong.
Narasumber lainnya, Indri Astuti menyebut, media sosial tidak bisa lepas dari pelajar. Sudah banyak usia pelajar yang menjadi Selebgram, Tiktokers dengan followers banyak. Ini menunjukan adaptasi mereka terhadap dunia digital sangat cepat.
Agar bisa viral namun tetap positif, generasi muda harus bisa menyaring sisi positif dan negatifnya. Disisi lain mereka diharapkan juga bisa mempertahankan ide kreatifnya agar bisa melahirkan inovasi yang berdampak positif bagi dirinya, masyarakat bahkan Indonesia.
Adapun Program literasi digital Kemenkominfo ini, disiarkan langsung melalui platform Youtube dan Zoom Meeting. Talkshow akan dimoderatori oleh Mira Safina, perempuan yang aktif dalam berbagai kegiatan kemasyarakatan dan media sosial.****