Berita , D.I Yogyakarta

Breaking News Kecelakaan di Ring Road Barat Yogyakarta, Nitizen: Minim Penerangan

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Kecelakaan di ring road barat yogyakarta
Satu unit mobil terbakar lantaran terlibat kecelakaan di Ring Road Barat Yogyakarta. (Tangkapan Layar: Twitter/Merapi Uncover)

HARIANE - Insiden kecelakaan di Ring Road Barat Yogyakarta terjadi pada Senin, 31 Juli 2023 petang.

Informasi yang diperoleh melalui akun twitter @merapi_uncover kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 19.58 WIB tepatnya dekat RSU Queen Latifa, Kapanewon Gamping, Sleman.

“(Breaking News) Lagi wae kecelakaan mobil di depan STIKES Aisyah (diralat dekat RSU Queen Latifa) ring road barat Yogyakarta. Kronologi menyusul nunggu olah TKP dari yang berwenang,” dikutip dari Merapi Uncover, Senin, 31 Juli 2023.

Dalam video yang diunggah akun tersebut menunjukkan kecelakaan di Ring Road Barat Yogyakarta melibatkan mobil berada di pembatas jalan.

Beberapa pohon di lokasi kejadian pun terlihat tumbang diduga ditabrak kendaraan yang terlibat.

Selain itu lokasi tersebut juga terlihat berasap lantaran mobil yang terlibat kecelakaan dalam keadaan terbakar.

Atas insiden tersebut, beberapa nitizen menyebut terjadinya kecelakaan kemungkinan disebabkan sepanjang jalan tersebut minim penerangan.

“Lampu penerangan minim bgt, dalane peteng nek ono wong seng muter walik sok2 ra ketok. (Lampu penerangan minim banget, jalannya gelap kalau ada orang putar balik terkadang tidak terlihat),” tulis akun @hafizhabdrhmn.

“Sekitar minim penerangan, dan jalan cukup bergelombang,” kata akun @mgppap.

“Selain minim penerangan, juga banyak motor di jalur cepat,” ujar @erzan_jpn.

“Daerah kene ki rawan bngt, penerangane yo kurang. (Daerah sini rawan banget, penerangannya juga kurang),” kata @diasprd_.

Terkait bagaimana kronologi insiden itu terjadi dan ada atau tidaknya korban, Hariane masih menanti informasi lengkapnya dari pihak yang berwenang.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Waduh, Harga Emas Antam Hari ini Senin 7 Juli 2025 Turun Rp 7 ...

Waduh, Harga Emas Antam Hari ini Senin 7 Juli 2025 Turun Rp 7 ...

Senin, 07 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 7 Juli 2025 Turun, Cek Sebelum Beli

Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 7 Juli 2025 Turun, Cek Sebelum Beli

Senin, 07 Juli 2025
Hasil Mediasi Ibu-Ibu dan Pengendara yang Dianiaya Berakhir Damai, Pelaku Miliki Riwayat Depresi

Hasil Mediasi Ibu-Ibu dan Pengendara yang Dianiaya Berakhir Damai, Pelaku Miliki Riwayat Depresi

Minggu, 06 Juli 2025
Waspada, Potensi Kemunculan Rawe di Kawasan Pantai Kulonprogo

Waspada, Potensi Kemunculan Rawe di Kawasan Pantai Kulonprogo

Minggu, 06 Juli 2025
Puro Pakualaman Gelar Hajad Dalem di Pantai Glagah

Puro Pakualaman Gelar Hajad Dalem di Pantai Glagah

Minggu, 06 Juli 2025
Ganjar Pranowo: Ideologi Pancasila dapat Dijalankan dengan Praktek Nyata

Ganjar Pranowo: Ideologi Pancasila dapat Dijalankan dengan Praktek Nyata

Minggu, 06 Juli 2025
Tidak Terima Diklakson, Seorang Ibu-Ibu di Gunungkidul Marahi Pengendara Lain Hingga Meludah

Tidak Terima Diklakson, Seorang Ibu-Ibu di Gunungkidul Marahi Pengendara Lain Hingga Meludah

Minggu, 06 Juli 2025
Diduga Rem Blong, Bus Pariwisata Terperosok di Jalur Pantai Gunungkidul

Diduga Rem Blong, Bus Pariwisata Terperosok di Jalur Pantai Gunungkidul

Minggu, 06 Juli 2025
Saatnya Danais Melahirkan Karya, Bukan Hanya Panggung Upacara

Saatnya Danais Melahirkan Karya, Bukan Hanya Panggung Upacara

Minggu, 06 Juli 2025
Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Pulang 7 Juli 2025, Cek Kloter dan Embarkasinya Disini

Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Pulang 7 Juli 2025, Cek Kloter dan Embarkasinya Disini

Minggu, 06 Juli 2025