Berita , D.I Yogyakarta

Bupati Gunungkidul Tinjau Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis, Pastikan Menu Makanan Sesuai Kriteria

profile picture Pandu S
Pandu S
Bupati Gunungkidul Tinjau Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis, Pastikan Menu Makanan Sesuai Kriteria
Bupati Gunungkidul Sunaryanta Saat Meninjau Pelaksanaan Program MBG di SMP Negeri 1 Wonosari. (Foto: Diskominfo Gunungkidul)

HARIANE – Bupati Gunungkidul, Sunaryanta, meninjau langsung pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMP Negeri 1 Wonosari, Selasa (18/2/2025).

Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan bahwa menu yang disajikan kepada para siswa telah memenuhi kriteria empat sehat lima sempurna.

Sunaryanta menyatakan bahwa sejauh ini menu yang diberikan sudah memenuhi standar gizi yang diperlukan.

"Menunya lengkap karena ada nasi, sayuran, lauk, buah, dan susu," kata Sunaryanta saat ditemui di SMP Negeri 1 Wonosari, Selasa (18/2/2025).

Ia memastikan bahwa Pemkab Gunungkidul akan mendukung penuh pelaksanaan program yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto ini.

Program MBG bertujuan mencukupi kebutuhan gizi anak-anak Indonesia agar mereka dapat tumbuh dengan sehat, cerdas, dan berdaya saing, serta menjadi generasi emas di masa depan.

Sunaryanta mengakui bahwa program MBG ini masih dalam tahap awal di Kabupaten Gunungkidul, sehingga wajar jika dalam pelaksanaannya masih ditemukan sejumlah kendala.

Namun, ia optimistis bahwa berbagai kekurangan dapat diperbaiki agar program ini berjalan lebih optimal.

"Dibutuhkan waktu dan kesiapan agar program Makan Bergizi Gratis dapat berjalan dengan optimal," ujarnya.

Selain itu, ia juga mengingatkan agar pelaksana program selalu memperhatikan variasi menu yang disajikan kepada para siswa.

"Variasi menu harus diperhatikan agar program ini dapat berjalan dengan lancar," katanya.

Sementara itu, Komandan Kodim 0730/Gunungkidul, Letkol Infanteri Roni Hermawan, mengatakan bahwa soft launching program Makan Bergizi Gratis di Gunungkidul telah dilaksanakan pada Senin (17/2/2025).

Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025