Berita
Di Samping Menhan Prabowo, Jokowi Puji Kecanggihan Alat Kesehatan RS Pertahanan Negara
Sementara itu, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sempat membacakan laporan pembangunan yang mengungkapkan bahwa total ada 26 RS TNI yang telah selesai dibangun, yang 5 di antaranya sudah diresmikan pada tahun lalu.
RS TNI yang diresmikan hari ini terdiri dari 11 RS TNI AD yang berlokasi di Pangkal Pinang, Padang, Aceh, Atambua, Bima, Gorontalo, Mamuju, Tanjung Selor, Samarinda, Manokwari, dan Sorong.
Kemudian 3 RS TNI AL yang berlokasi di Pontianak, Padang, dan Sorong. Serta 6 RS TNI AU bertempat di Lanud Solo, Malang, Madiun, Subang, dan Pekanbaru.
Sementara itu RS Pertahanan Negara yang didagang-gadang menjadi RS TNI terbesar di Indonesia dibangun dengan tinggi 28 lantai atau 125 meter dan luas bangunan 62.000 meter persegi, di atas tanah 2,2 hektar. ****