Berita , D.I Yogyakarta

DPD KAI DIY Gelar Pelantikan, Nanang Hartanto: Selamat Bergabung dengan Advokat Pejuang

profile picture Tim Red 2
Tim Red 2
DPD KAI DIY Gelar Pelantikan
Ketua DPD KAI DIY Nanang Hartanto SH CPL melatik anggota baru di Hotel Neuve Jalan Mataram, Danurejan Yogyakarta, Selasa (26/12/2023). (Foto: Istimewa)

HARIANE - Dewan Pimpinan Daerah Kongres Advokat Indonesia (DPD KAI) DIY menggelar pelantikan advokat di Hotel Neuve Jalan Mataram, Danurejan Yogyakarta, Selasa (26/12/2023).

Ketua DPD KAI DIY Nanang Hartanto SH CPL berharap para advokat muda yang bergabung dengan KAI bisa selalu setia dengan organisasi.

Menurutnya KAI didirikan demi menegakkan keadilan. KAI juga selalu konsen dengan penegakkan hukum.

KAI juga senantiasi memiliki kesiapan untuk memberikan bantuan hukum probono bagi warga miskin. 

“Rekan-rekan sudah sangat tepat bergabung dengan KAI. KAI adalah advokat pejuang. Selamat bergabung dengan advokat pejuang,” kata Nanang dalam sambutannya.

Ketua DPD KAI DIY Nanang Hartanto SH CPL memberikan sambutan saat pelantikan advokat di Hotel Neuve Jalan Mataram, Danurejan Yogyakarta, Selasa (26/12/2023)

Nanang menceritakan bagaimana perjuangan KAI hingga saat ini. Para anggota KAI tetap setia pada organisasi meski dulu para anggota sulit untuk disumpah.

“Perjuangan almarhum bapak Indra Sahnun Lubis hingga sampai titik saat ini kita bisa disumpah. Dulu kita masih berjuang (agar bisa sumpah) tapi kita tetap setia karena kita yakin adalah advokat pejuang,” ujar Nanang.

Dalam kesempatan itu Nanang juga berpesan kepada para advokat yang baru dilantik untuk ikut memberikan sumbangsih terhadap KAI.

“Sekecil apapun (perannya) kami berharap sumbangsih para anggota. Jaga nama baik DPD KAI DIY. Jangan sungkan untuk komunikasi dengan para pengurus dan anggota KAI yang lain,” ucapnya.

Sementara itu Ketua LBH KAI DIY, Dion Leonardus menyebut profesi advokat adalah profesi yang mulia. Untuk itu para anggota yang baru saja dilantik harus senantiasa menegakkan keadilan dan kebenaran.

“Harus jaga marwah organisasi. Di KAI ada LBH, silahkan bergabung dan memberikan sumbangsih untuk organisasi dan masyarakat,” ucapnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB