Berita , D.I Yogyakarta

Dugaan Malapraktik Salah Satu Dokternya, RSIA Allaudya Buka Suara

profile picture Pandu S
Pandu S
Dugaan Malapraktik Salah Satu Dokternya, RSIA Allaudya Buka Suara
Dirut RSIA Allaudya, dr. Chori Fadhilah Putri saat ditemui di kantornya. (Foto: Hariane/Pandu)

HARIANE - Setelah salah satu dokternya dilaporkan oleh Nurul Hidayah Isnaniyah ke Majelis Kehormatan Disiplin Kedokteran Indonesia (MKDKI), terkait dugaan tindakan malapraktik saat proses persalinan hingga berakibat salah satu tangan bayinya mengalami kelumpuhan, pihak Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Allaudya kemudian angkat bicara tuduhan-tuduhan dari Nurul.

Direktur Utama (Dirut) RSIA Allaudya, dr. Chori Fadhilah Putri mengungkapkan bahwa saat ini pihaknya akan mengikuti seluruh proses pemeriksaan dari MKDKI.

"Kami baik tim dokter, tim medis maupun rumah sakit akan mengikuti prosedur pemeriksaan yang dilakukan oleh MKDKI," kata Chori saat ditemui di RSIA Allaudya pada Rabu, 10 Juli 2024.

Chori menjelaskan bahwa tindakan yang sudah dilakukan dr. Anita pada proses persalinan Nurul beberapa waktu lalu sudah diperiksa oleh oleh Perkumpulan Obstetri Ginekologi Indonesia (POGI). Berdasarkan pemeriksaan tersebut, tindakan yang dilakukan dr. Anita sudah sesuai prosedur.

"Hasilnya dinyatakan bahwa tindakan yang dilakukan sudah benar," ujarnya.

Selain itu, tim medis yang menangani proses persalinan Nurul juga sudah melakukannya sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP). Tindakan yang diambil bertujuan untuk keselamatan pasien.

"Tindakan kedokteran itu merupakan suatu tindakan yang didasarkan pada upaya maksimal berdasarkan tata laksana dan SOP kedokteran, dengan tujuan utamanya yaitu mengedepankan keselamatan pasien," jelas Chori.

Bahwa resiko medis dalam suatu tindakan itu berpotensi terjadi, dan tidak dapat diprediksi. Dalam hal ini, Chori juga menegaskan bahwa tidak ada niatan untuk mencelakai pasien.

"Setiap tindakan medis itu pasti berpotensi munculnya komplikasi dan risiko medis yang unpredictable," tambahnya.

Sementara itu, ketika dihubungi beberapa waktu lalu, dokter yang menangani proses persalinan mengaku pihaknya akan mengikuti prosedur dari MKDKI.

"Mohon maaf, sementara kita ikuti proses dan prosedur yang berlangsung, ya," kata dr. Anita saat dihubungi melalui pesan singkat, pada Senin, 8 Juli 2024.

Diberitakan sebelumnya, Nurul Hidayah Isnaniyah mengatakan bahwa pihaknya telah melaporkan dr. Anita ke MKDKI, atas dugaan malapraktik saat proses persalinannya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Sama-sama Akan Menyalip di Jalan Jogja-Wonosari, Bus Tabrak Sepeda Motor, Satu Orang Meninggal ...

Sama-sama Akan Menyalip di Jalan Jogja-Wonosari, Bus Tabrak Sepeda Motor, Satu Orang Meninggal ...

Sabtu, 26 April 2025
Warga Sedayu Bantul Hilang Saat Seberangi Sungai Progo

Warga Sedayu Bantul Hilang Saat Seberangi Sungai Progo

Sabtu, 26 April 2025
Batik Gulurejo Kini Lebih Ramah Lingkungan, Berkat Dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur

Batik Gulurejo Kini Lebih Ramah Lingkungan, Berkat Dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur

Sabtu, 26 April 2025
Segini Besaran Kompensasi yang Akan Diberikan Pemkab Gunungkidul untuk Ternak Mati

Segini Besaran Kompensasi yang Akan Diberikan Pemkab Gunungkidul untuk Ternak Mati

Sabtu, 26 April 2025
4 Santri Tewas dalam Insiden Tembok Tandon Air Ambrol di Ponpes Gontor Magelang

4 Santri Tewas dalam Insiden Tembok Tandon Air Ambrol di Ponpes Gontor Magelang

Sabtu, 26 April 2025
Mahasiswa Asal Surakarta Jatuh saat Panjat Tebing di Pantai Siung

Mahasiswa Asal Surakarta Jatuh saat Panjat Tebing di Pantai Siung

Sabtu, 26 April 2025
Terungkap! Ini Motif Ganda Pembunuhan Pria dalam Karung di Tangerang

Terungkap! Ini Motif Ganda Pembunuhan Pria dalam Karung di Tangerang

Sabtu, 26 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Rp 21.000

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Rp 21.000

Sabtu, 26 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Lagi

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Lagi

Sabtu, 26 April 2025
Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Jumat, 25 April 2025