Olahraga
Game 2 ONIC ID vs Blacklist International MSC 2023: Terlalu Kuat, Counter Set Up Landak Kuning Menangkan Poin Tambahan
HARIANE - Permainan penuh strategi disajikan oleh tim Indonesia, manakala pertemuan final ONIC ID vs Blacklist International MSC 2023 berlangsung pada game 2.
Sebelumnya, ONIC berhasil mendapatkan poin kemenangan pertamanya lewat permaianan Butsss dengan 'hero' tebal Uranus. Kali ini ONIC mengganti strategi, yaitu mengganti 'Jungler Assasin' menjadi 'Fighter Jungler'.
Kairi menggunakan 'hero' Bane yang saat ini sedang populer digunakan, baik di turnamen maupun di dalam 'rank'. Berikut susunan pemain ONIC pada game 2 yang tidak tergantikan dari awal turnamen:
ONIC Indonesia
1. Kairi
2. Kiboy 3. Sanz 4. CW 5. ButsssBlacklist Internasional
1. Wise
2. Owl 3. Yue 4. Ohmyveenus 5. EdwardReview Game 2 ONIC ID vs Blacklist International MSC 2023
Butsss diplot untuk menggantikan peran 'Assasin Jungler' yang berfungsi sebagai pengacak-acak 'backline musuh'. Joy yang digunakan pada game 2 terbukti efektif dan beberapa kali menumbangkan Owl yang merupakan Goldlaner Blacklist.
Sementara itu, Calvin Winata atau CW menggunakan salah satu 'hero power' miliknya yaitu Moskov. 'Attack Speed' yang mengerikan pada 'late game' jadi kunci kemenangan ONIC pada game 2.
Susunan Hero ONIC ID