Berita , D.I Yogyakarta

GIK UGM Dukung Dunia Sinema Lewat Alternativa Film Awards & Festival 2024

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
GIK UGM Dukung Dunia Sinema Lewat Alternativa Film Awards & Festival 2024
GIK UGM sukses menjadi tuang rumah puncak acara Alternativa Film Awards & Festival. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE – Gelanggang Inovasi & Kreativitas Universitas Gadjah Mada (GIK UGM), yang merupakan creative hub terbesar di Asia Tenggara, menjadi tuan rumah puncak acara penyelenggaraan Alternativa Film Awards & Festival 2024 pada 29 November 2024.

Para pembuat film, profesional industri, dan pecinta film dari berbagai penjuru dunia telah berpartisipasi dalam festival ini.

Alternativa Film Awards & Festival sendiri menjadi salah satu program dari Alternativa Film Project (AFP), sebuah organisasi nirlaba berskala internasional yang memiliki misi untuk mendukung dan mempromosikan pembuat film dari industri yang sedang berkembang.

Dengan memberi dukungan kepada komunitas film lokal, AFP siap membawa para pembuat film yang karyanya berpotensi membawa perubahan sosial ke kancah internasional.

Tahun ini, shortlist Alternativa Film Awards & Festival 2024 mencakup 25 film yang terdiri dari 13 film panjang dan 12 film pendek yang dikirimkan dari 15 negara di Asia. Film-film ini telah dikurasi dari total 1043 film, 33 negara, dan 680 film yang memenuhi syarat.

Adapun negara-negara yang berpartisipasi antara lain Vietnam, India, Thailand, dan Kamboja. Film-film ini dikurasi oleh juri internasional seperti Anand Gandhi, Kamila Andini, Steffi Niederzoll, Carol Misorelli, Asmara Abigail, Katerina Suvorova, dan Amir Masoud Soheili.

Sedangkan topik-topik yang diangkat dalam karya film pada Alternativa Film Awards & Festival sangat dekat dengan isu sosial saat ini, seperti ketidaksetaraan gender, kekerasan dan pelecehan, hak anak-anak dan remaja, hidup dengan disabilitas, politik, dan lainnya.

CEO GIK UGM, Alfatika Aunuriella Dini, menyampaikan bahwa sebagai salah satu kolaborator utama, melalui perhelatan tersebut GIK UGM berkomitmen mengembangkan kreativitas dan inovasi di bidang sinema, khususnya untuk mendukung peran sineas lokal.

Melalui dialog budaya yang lebih luas, kerja sama ini diharapkan dapat mendorong lahirnya bakat-bakat baru dalam industri kreatif. Dengan demikian, akan tercipta ekosistem kreatif lokal yang berdampak positif bagi pelaku industri film, baik di tingkat lokal maupun global.

"GIK UGM sebagai super creative hub dalam satu tahun terakhir telah mengembangkan berbagai prototipe program kolaborasi yang salah satunya berfokus pada pemberdayaan industri kreatif. Alternativa Film Awards & Festival adalah salah satu manifestasi nyata dari komitmen kami untuk mendukung dunia sinema, serta menjadi platform internasional yang menyatukan para sineas dari berbagai belahan dunia. Kami sangat antusias karena festival ini juga akan menjadi kesempatan untuk menyambut banyak tamu internasional yang akan hadir pada malam penganugerahan, serta memperkenalkan GIK UGM sebagai pusat kreativitas global,” kata Alfatika.

Chief of Program GIK UGM sekaligus Sutradara Film, Garin Nugroho, mengatakan bahwa festival tersebut tidak hanya menayangkan film, tetapi juga menyelenggarakan diskusi yang memberikan ruang bagi penonton untuk menyelami visi dan keunikan setiap film.

Program tersebut bertujuan untuk menawarkan perspektif baru tentang bagaimana film alternatif dapat berkontribusi pada masyarakat dan memperkaya ruang budaya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:15 WIB
Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:07 WIB
Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Sabtu, 18 Januari 2025 21:05 WIB
Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB