Update Info Haji 2022, Jamaah Haji Indonesia Lontar Jumrah Aqabah
HARIANE – Jamaah haji Indonesia lontar jumrah aqabah setelah melaksanakan Wukuf di Arafah dan bermalah di Muzdalifah.
Sebelum jamaah haji Indonesia lontar jumrah Aqabah, mereka secara bertahap mulai bergerak menuju Mina.
Bagaimana momen jamaah haji Indonesia lontar jumrah aqabah? Adakah imbauan khusus agar prosesi tersebut berjalan lancar?
Jamaah Haji Indonesia Lontar Jumrah Aqabah
Melontar jumrah aqabah merupakan salah satu prosesi yang harus dilakukan oleh jamaah haji Indonesia, usai bermalam di Muzdalifah. Perlu diketahui, sebelumnya jamaah haji dari seluruh dunia telah melaksanakan serangkaian prosesi wukuf di Arafah pada Jumat, 8 Juli 2022. Usai melaksanakan wukuf, mereka lantas menuju Muzdalifah untuk bermalam sekaligus mengambil sejumlah kerikil yang akan digunakan untuk lempar jumrah.BACA JUGA : 5 Rukun Haji dalam Kitab Mukhtasor Abi Suja, Lengkap dengan Hukum Meninggakan Salah SatunyaDilansir dari laman resmi Kementerian Agama Republik Indonesia, jamaah haji Indonesia mulai bergerak menuju Mina pada Sabtu, 9 Juli 2022. Sesampainya di Mina, rombongan akan istirahat sebentar karena tengah malam merupakan waktu bagi jamaah haji Indonesia lontar Jumrah Aqabah. “Pada kesempatan ini kami perlu sampaikan imbauan melontar jumrah yang akan dilaksanakan mulai malam dini hari nanti ketika memasuki 11 Dzulhijjah,” tutur Wawan Djunaedi selakau Plh Biro Humas, Data dan Informasi. Demi lancarnya prosesi lempar Jumrah, pemerintah Indonesia mengimbau agar jamaah haji Indonesia melontar sesuai dengan waktu serta jalur yang telah ditetapkan bagi kloternya masing-masing.