Berita , D.I Yogyakarta

Hasto Pertegas Maksud Penyataan Megawati Soal Pembubaran KPK : Itu Dipelintir

profile picture Ica Ervina
Ica Ervina
Hasto Pertegas Maksud Penyataan Megawati Soal Pembubaran KPK: Itu Dipelintir
Sekjen PDIP Hasto membantah tidak benar soal pernyataan Megawati tentang KPK. (Foto: Hariane/Ica Ervina)

HARIANE - Beredar informasi mengenai Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri terkait pernyataannya soal pembubaran KPK.

Hal itu disampaikan Megawati saat menjadi pembicara di acara Sosialisasi Buku Teks Utama Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah pada Satuan Pendidikan Pelaksana Implementasi Kurikulum Merdeka. 

Megawati awalnya berbicara tentang rakyat yang masih miskin dan korupsi masih saja terjadi. Namun di dalam pembicaraan tersebut Megawati mengungkap obrolannya dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Ia sempat mengatakan ke Jokowi untuk membubarkan KPK karena dinilai tak efektif.

"Saya sampai kadang-kadang bilang sama Pak Jokowi, 'Udah deh bubarin aja KPK itu, Pak, menurut saya nggak efektif'. 'Ibu nek kalau ngomong ces pleng'," kata Megawati di The Tribrata Darmawangsa, Jaksel, Senin 21 Agustus 2023. 

Terkait dengan ini, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menjelaskan maksud Ketum Megawati Soekarnoputri yang hanya ingin KPK bersungguh-sungguh dalam memberantas korupsi.

"Itu dipelintir. Maksud Bu Mega, beliau yang mendirikan KPK, (tapi korupsi) masih jadi persoalan pokok," Ujar Hasto kepada wartawan di Hotel Ambarukmo Yogyakarta, Selasa, 22 Agustus 2023.

Menurut Hasto, Megawati justru menegaskan saat KPK didirikan, bentuknya jangan hanya komisi yang sifatnya ad hoc atau dapat dibubarkan kapan saja, bukan lembaga permanen.

"Bu Mega menegaskan jangan hanya komisi karena komisi sifatnya bukan permanen," ujar Hasto.

Kata Hasto, secara tegas Megawati hanya ingin agar gerakan pemberantasan korupsi di Indonesia benar-benar dapat menurunkan angka korupsi. Ia ingin lembaga ini bisa berkomitmen dengan sungguh-sungguh dalam memberantas korupsi. 

"Baru saja saya melakukan konfirmasi kepada Ibu Megawati Soekarnoputri, (bahwa Bu Mega ingin KPK bubar) sama sekali tidak benar, karena beliau mendirikan KPK itu dalam spirit untuk memenuhi amanat dari reformasi," ujarnya. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Kakek Pencuri Uang dan Perhiasan Tetangga di Sedayu Bantul Ternyata Residivis Kasus Asusila

Kakek Pencuri Uang dan Perhiasan Tetangga di Sedayu Bantul Ternyata Residivis Kasus Asusila

Senin, 21 April 2025
Meninggal Dunia di Usia ke-88 Tahun, Haedar Nashir Kenang Sosok Paus Fransiskus

Meninggal Dunia di Usia ke-88 Tahun, Haedar Nashir Kenang Sosok Paus Fransiskus

Senin, 21 April 2025
Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Senin, 21 April 2025
Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Senin, 21 April 2025
Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Senin, 21 April 2025
Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Senin, 21 April 2025
Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Senin, 21 April 2025
Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Senin, 21 April 2025
Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Senin, 21 April 2025
Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Senin, 21 April 2025