D.I Yogyakarta

Hujan Deras Sebabkan Banjir di Bumirejo Lendah, Belasan Rumah Terendam

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, Banjir Kulon Progo, Hujan
Rumh warga terendam banjir genangan (Foto: Dok Warga)

HARIANE - Hujan deras yang mengguyur Kulon Progo pada Jumat malam hingga Sabtu pagi, menyebabkan terjadinya banjir di padukuhan Ngipik, kalurahan Bumirejo, kapanewon Lendah, kabupaten Kulon Progo.

Belasan rumah terendam air sekitar dua jam dan menyebabkan warga hanya bisa pasrah menunggu air cepat surut. 

“Air masuk ke rumah sekitar 10 Cm. Banjir akibat hujan deras,” ujar Rohmad (52), di Ngipik, Sabtu (14/12/2024).

Rohmad menjelaskan, air mulai masuk ke dalam rumah setelah waktu shalat subuh. Debit air yang besar menyebabkan air sungai meluap dan kemudian menggenang ke pemukiman warga. 

"Air menggenangi 15-an rumah warga. Masuk rumah kami sampai semata kaki, namun warga yang di dalam bisa sampai hampir selutut,” kata Rohmad.

Warga Ngipik lainnya, Supardal menjelaskan, air menggenang hanya sampai teras rumah dan tidak masuk rumah berkat lantai rumah ditingkatkan. 

"Beberapa rumah tetangga tetap kemasukan air. Warga yang rumahnya kemasukan air pindah sementara ke rumah kerabat," kata Supardal.

Supardal menuturkan, air cepat surut mendekati tengah hari.****

 

 

 

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025