Biasanya penjual umbul-umbul banyak bermunculan begitu mendekati bulan Agustus. Supaya sesuai dengan tema, pilih umbul-umbul dengan warna merah dan putih, ya!
3. Balon
Ide hiasan agustusan yang ketiga yaitu balon. Balon banyak digunakan diberbagai acara yang tujuannya untuk merayakan sesuatu, misalnya ulang tahun kemerdekaan.
Pilih balon dengan warna merah dan putih yang polos, lalu kaitkan satu sama lain hingga membentuk bunga atau pola tertentu.
4. Foto Pahlawan
Kemerdekaan Indonesia tentu tak luput dari peran para pahlawan. Untuk membangkitkan semangat nasionalisme, masyarakat bisa memajang foto pahlawan di berbagai sudut ruangan.
Supaya sesuai dengan tema, ganti bingkai dengan warna merah dan putih. Bila perlu beri keterangan nama dan jasa masing-masing pahlawan.
5. Lampu Hias Kelap Kelip
Ingin suasana agustusan saat malam hari lebih meriah? Gunakan lampu hias kelap kelip dengan warna merah putih.
Lampu tersebut bisa dipasang di pagar rumah, pohon, gapura gang atau di berbagai area outdoor lainnya.
6. Bunga