Berita

Israel Bom Kamp Penampungan Jabalia, Sedikitnya 50 Orang Tewas, Korban Luka Dirawat di RS Indonesia

profile picture Edmundus Roke Wea
Edmundus Roke Wea
Israel Bom Kamp Penampungan Jabalia
Israel bom kamp penampungan Jabalia. (Foto: Pixabay/hosnysalah)

HARIANE - Israel bom kamp penampungan Jabalia yang padat penduduk di Gaza menewaskan sedikitnya 50 orang dan melukai lebih banyak lagi.

Israel telah mengakui bahwa mereka berada di balik serangan tersebut, dan mengatakan bahwa mereka menargetkan komandan tinggi Hamas.

Pemboman tersebut telah memicu kemarahan di seluruh dunia Arab dan dikutuk oleh organisasi kemanusiaan.

Israel Bom Kamp Penampungan Jabalia di Gaza

Dilansir dari warta Aljazeera, bahwa militer Israel telah melakukan pemboman terhadap kamp Jabalia yang merupakan salah satu kamp terpadat.

Aksi pemboman tersebut sedikitnya telah menewaskan 50 orang dan menimbulkan korban luka-luka yang semakin banyak.

Israel sendiri telah mengakui bahwa mereka berada di balik serangan tersebut, dan akan menargetkan komandan tinggi Hamas sebab Hamas menolak kehadiran komandannya.

Militer Israel juga mengatakan pihaknya memperoleh keuntungan dalam operasi darat yang sedang berlangsung di Gaza, termasuk membunuh 50 pejuang dan merebut apa yang mereka gambarkan sebagai benteng Hamas di utara.

Pasukan Pertahanan Israel mengatakan pihaknya membunuh seorang komandan Hamas bernama Ibrahim Biari dalam serangan tersebut.

Dilaporkan bahwa kamp pengungsi Jabalia rata dengan tanah akibat serangan Israel.

Aljazeera melaporkan bahwa serangan ini merenggut nyawa warga Palestina dan melukai ratusan lainnya yang kini mendapat perawatan di Rumah Sakit Indonesia di utara Jalur Gaza.

Rumah sakit ini telah kewalahan menampung pasien dan pengungsi yang mengungsi dari rumahnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Jelang Idul Adha, Ini Tips Memilih Hewan Kurban

Jelang Idul Adha, Ini Tips Memilih Hewan Kurban

Minggu, 11 Mei 2025
Pantai Gunungkidul Masih Jadi Primadona untuk Mengisi Liburan

Pantai Gunungkidul Masih Jadi Primadona untuk Mengisi Liburan

Minggu, 11 Mei 2025
Jalur Pantai Gunungkidul Macet Hingga 4 Kilometer, Penumpang Pilih Jalan Kaki

Jalur Pantai Gunungkidul Macet Hingga 4 Kilometer, Penumpang Pilih Jalan Kaki

Minggu, 11 Mei 2025
Zona Selatan Gunungkidul Mulai Panen Kacang Tanah, Petani Meraup Untung Hingga Puluhan Juta

Zona Selatan Gunungkidul Mulai Panen Kacang Tanah, Petani Meraup Untung Hingga Puluhan Juta

Minggu, 11 Mei 2025
Jemaah Haji Gelombang 1 Tiba di Makkah, Kemenag Sediakan Bus Shalawat

Jemaah Haji Gelombang 1 Tiba di Makkah, Kemenag Sediakan Bus Shalawat

Minggu, 11 Mei 2025
Update Operasional Haji 1446 H : Jemaah Bergeser dari Madinah ke Makkah Mulai ...

Update Operasional Haji 1446 H : Jemaah Bergeser dari Madinah ke Makkah Mulai ...

Minggu, 11 Mei 2025
Daftar dan Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Berangkat 12 Mei 2025

Daftar dan Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Berangkat 12 Mei 2025

Minggu, 11 Mei 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 11 Mei 2025 Stabil, LM 10 Gram ...

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 11 Mei 2025 Stabil, LM 10 Gram ...

Minggu, 11 Mei 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 11 Mei 2025 Naik atau Turun Lagi? ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 11 Mei 2025 Naik atau Turun Lagi? ...

Minggu, 11 Mei 2025
Long Weekend, Kawasan Pantai Gunungkidul Mulai Dipadati Wisatawan

Long Weekend, Kawasan Pantai Gunungkidul Mulai Dipadati Wisatawan

Minggu, 11 Mei 2025