Gaya Hidup , Pilihan Editor
IVE Cover Merasa Indah Tiara Andini Jadi Trending di Twitter, Netizen: Jadi Ladang Adsense
Dyah Ayu Purwirasari
IVE Cover Merasa Indah Tiara Andini Jadi Trending di Twitter, Netizen: Jadi Ladang Adsense
“GURL THE PRONOUNCIATION PERFECT AND THEIR VOCALS,” tulis akun @sophierubyjane.
Dalam video tersebut, terlihat empat personel IVE secara bergantian menyanyikan bait per bait cuplikan pendek dari lagu Merasa Indah milik Tiara Andini.
Meski tidak terbiasa menggunakan Bahasa Indonesia, keempat personel IVE bisa menyanyikan setiap kata dalam lirik lagu dengan baik dan fasih, bahkan dilantunkan dengan suara yang merdu.
Berkomentar soal IVE cover Merasa Indah Tiara Andini, ada juga yang berceloteh soal Indonesia yang menjadi pasar adsense.
“Apakah sekarang kita dijadikan ladang adsense???” tulis akun @mirrorinsideme.
“Dia nyanyi global top song every country kok ga cuma Indonesia doang, tapi kalau misaln jadi ladang beneran ya ga salah juga sih. Namanya juga dunia industri, nyari yang banyak peminat,” jawab akun @thisismefenny.
Dari Video Cover Lagu-lagu Global
Cuplikan video IVE yang menyanyikan lagu Merasa Indah tersebut adalah bagian dari video di mana semua personel IVE bergantian menyanyikan lagu yang sedang populer secara global saat ini.BACA JUGA : Video Klip BIGBANG Still Life Rilis, Tagar BIGBANG_StillLife Langsung Trending di TwitterVideo utuh yang menjadi bagian dari segmen World Wide Cover itu diunggah oleh kanal YouTube 1theK Originals pada 13 April 2022 dan telah ditonton sebanyak lebih dari 400.000 kali. Selain Merasa Indah oleh Tiara Andini yang dipilih untuk mewakili Indonesia, IVE juga melakukan cover untuk beberapa lagu luar negeri lainnya. Seperti What Else Can I Do – Diane Guerrero, Stephanie Beatriz (AS), Farfalle – Sangiovanni (Italia), Levitating – Dua Lipa (Inggris), Dry Flower – Yuuri (Jepang), dan พิง (เพลงจากละครกระเช้าสีดา) - NONT TANONT (Thailand).