Berita , Olahraga
Jelang Derby Manchester Final Piala FA 2023, Mampukah United Jegal Treble Winner City?
HARIANE - Jelang Derby Manchester yang akan tersaji di final Piala FA 2023 pada Sabtu, 3 Juni 2023 pukul 21.00 WIB. Tentunya timbul pertanyaan besar, dapatkah Manchester United menghentikan treble winner City?
Pertandingan Manchester City vs Manchester United di partai final Piala FA ke-142 akan diselenggarakan di Wembley Stadium, sebagaimana mestinya.
Dimana pertandingan final tersebut akan menjadi bukti sejarah bagi juara Liga Premier Inggris, Manchester City untuk meraih dua trofi tambahan untuk mencapai treble winner. Yakni Piala FA dan Liga Champions, lawan Inter Milan pekan depan.
Di lain sisi, Manchester Merah, yang baru meraih Piala Carabao, ingin melengkapi akhir musim dengan dua trofi domestik, di bawah asuhan pelatih baru mereka, Erik ten Hag.
Sayangnya, Derby Manchester final Piala FA 2023 ini, bukan hanya sekedar mempertaruhkan trofi saja. Melainkan juga masalah persaingan lokal, antara tim dengan sejarah panjang melawan klub tersubur di Liga Inggris sedekade terakhir, usai dibeli Syekh Mansour.
Apakah Derby Manchester Final Piala FA 2023 Jadi yang Terbesar Sepanjang Sejarah?
Dilansir dari ESPN, sebelumnya juga pernah terjadi derby sekota pada final Piala FA 1986 dan 1989. Dimana Liverpool dan Everton, yang kala itu mendominasi di sepak bola Inggris, dipertemukan di partai final Piala FA.
Bergelar Derby Merseyside, kedua laga final tersebut dimenangkan oleh Liverpool. Dimana pada tahun 1986, The Reds juga mengamankan gelar ganda, liga dan Piala FA untuk pertama kalinya.
Sementara Everton, hanya jadi runner-up di kedua kompetisi tersebut.
Sayangnya, laga tersebut tak begitu bergengsi seperti saat ini. Dimana ada treble winner dan double yang dipertaruhkan kedua tim.
United, bersama pelatih baru mereka ingin mengakhiri musim dengan dua trofi dan berambisi memenangkan dua trofi domestik untuk pertama kalinya. Selain itu, ada ambisi lain untuk menghentikan City meraih treble.