Berita , Nasional

Kapan Maulid Nabi Muhammad 2023? Begini Keterangan dari Lembaga Falakiyah PBNU

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
kapan Maulid Nabi Muhammad 2023
LF PBNU ungkap kapan Maulid Nabi Muhammad 2023 terjadi. (Pexels/Faheem Ahamad)

HARIANE – Memasuki bulan Rabiul Awal 1445 H, banyak umat muslim yang penasaran kapan Maulid Nabi Muhammad 2023 terjadi.

Rabiul Awal adalah salah satu bulan dalam kalender islam yang paling dinanti oleh umat Muslim dari seluruh penjuru dunia, termasuk Indonesia.

Pasalnya Rabiul Awal adalah bulan kelahiran manusia paling mulia yaitu Nabi Muhammad Shallahu ‘Alaihi wa Sallam.

Nabi Muhammad lahir pada 12 Rabiul Awal pada Tahun Gajah atau lebih tepatnya 571 Masehi di Makkah, Arab Saudi.

Kapan Maulid Nabi Muhammad 2023?

kapan Maulid Nabi Muhammad 2023
Maulid Nabi 1445 H jatuh pada 28 September 2023. (Unsplash/Ochimax Studio)

Lembaga Falakiyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menyampaikan pengumuman bahwasannya 1 Rabiul Awal 1445 H jatuh pada Minggu, 17 September 2023.

Dilansir dari NU Online, pengumuman tersebut dilakukan usai para perukyat belum berhasil melihat hilal pada Jumat, 15 September 2023.

“Telah dilaporkan penyelenggaraan rukyatul hilal pada Jumat Wage 29 Shafar 1445 H/15 September 2023 M pada 21 titik di seluruh Indonesia. Seluruh lokasi tidak melihat hilal,” keterangan dalam pengumuman tersebut.

Pengumuman lembaga Falakiyah Pengurus Besar nahdlatul Ulama tentang Awal Rabiul Aal 1445 H dengan nomor 043/LF-PBNU/IX/2023 telah ditandatangani oleh Ketua LF PBNU KH Sirril Wafa dan Sekretaris LF PBNU H Asmui Mansur.

Lantas kapan Maulid Nabi Muhammad 2023? Jika 1 Rabiul Awal 1445 H jatuh pada 17 September, maka Maulid Nabi Muhammad terjadi pada Kamis, 28 September 2023.

Hal ini sesuai dengan Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri tentang hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Deretan Tempat Makan Legendaris di Gunungkidul yang Patut Dicoba

Deretan Tempat Makan Legendaris di Gunungkidul yang Patut Dicoba

Kamis, 03 April 2025
Motif Pembunuhan Sadis di Cimahi, Jasad Membusuk dengan Gunting Tertancap di Leher

Motif Pembunuhan Sadis di Cimahi, Jasad Membusuk dengan Gunting Tertancap di Leher

Kamis, 03 April 2025
Jungwok Blue Ocean, Santorininya Gunungkidul yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran

Jungwok Blue Ocean, Santorininya Gunungkidul yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran

Kamis, 03 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Kamis 3 April 2025 Meroket, Naik Rp 17 ...

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 3 April 2025 Meroket, Naik Rp 17 ...

Kamis, 03 April 2025
Pesona Wisata Pagi Gunungkidul, Hunting Sunrise di Gunung Ireng

Pesona Wisata Pagi Gunungkidul, Hunting Sunrise di Gunung Ireng

Kamis, 03 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 3 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 3 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Kamis, 03 April 2025
Bahaya Rip Current, Ini Spot yang Perlu Diwaspadai Wisatawan di Pantai Parangtritis Bantul

Bahaya Rip Current, Ini Spot yang Perlu Diwaspadai Wisatawan di Pantai Parangtritis Bantul

Kamis, 03 April 2025
18 Puskesmas di Jogja Beroperasi 24 Jam Selama Libur Lebaran, Berikut Daftarnya

18 Puskesmas di Jogja Beroperasi 24 Jam Selama Libur Lebaran, Berikut Daftarnya

Kamis, 03 April 2025
Sopir Mengantuk, Sebuah Mobil Masuk Parit di Jalan Jogja-Wonosari

Sopir Mengantuk, Sebuah Mobil Masuk Parit di Jalan Jogja-Wonosari

Rabu, 02 April 2025
Menjelajahi Padukuhan Wota-Wati di Sisi Timur Gunungkidul, Bak Tinggal di Kerajaan Majapahit

Menjelajahi Padukuhan Wota-Wati di Sisi Timur Gunungkidul, Bak Tinggal di Kerajaan Majapahit

Rabu, 02 April 2025