Berita

Kasus Penembakan di Mall Thailand, Remaja 14 Tahun Dijerat Pasal Pembunuhan Berencana

profile picture Edmundus Roke Wea
Edmundus Roke Wea
Penembakan di Mall Thailand
Pelaku penembakan di Mall Thailand di tangkap petugas. (Foto:twitter/rzm_bii)

HARIANE-Pelaku penembakan di Mall Thailand yang adalah seorang remaja berusia 14 tahun menghadapi dakwaan pembunuhan berencana.

Pelaku yang masih dibawah umur tersebut dihadapkan ke pengadilan anak-anak pada hari Rabu 4 Oktober 2023.

Sementara petugas disebut kesulitan berkomunikasi dengan pelaku yang tampak mengalami gangguan psikologis.

Kasus Penembakan di Mall Thailand Menewaskan 2 Orang Warga Negara Myanmar Dan Cina

Pelaku ditangkap persis setelah penembakan. (Foto:twitter/apamedia_id)

Diberitakan Aljazeera bahwa polisi mengatakan pelaku memodifikasi sebuah pistol untuk menembak korbannya di Siam Paragon Mall Thailand.

Kejadian yang berlangsung pada hari Selasa 3 Oktober 2023 tersebut lantas  menghebohkan pusat perbelanjaan mewah Siam Paragon di Bangkok.

Penembakan tersebut menewaskan dua wanita, dari China dan Myanmar, serta melukai lima orang lainnya, dua orang asing dan tiga warga Thailand.

Pihak polisi kemudian menangkap pelaku pada hari yang sama usai penembakan tersebut.

Pemuda berambut panjang dengan wajah bingung mengenakan topi baseball dan berbicara dengan polisi saat dia diamankan tanpa perlawanan. Pelaku adalah seorang siswa di sekolah swasta terkemuka.

Penyelidik kemudian menyelidiki latar belakang remaja ini dan berencana untuk berbicara dengan teman-temannya, yang merupakan pemain game online, tentang keadaan mentalnya.

"Pelaku mengalami gangguan psikologis dan ini sesuai dengan profil penembak aktif," kata Kepala Kepolisian Nasional Torsak Sukvimol.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Seorang Lansia di Kulon Progo Jadi Korban Tabrak Lari

Seorang Lansia di Kulon Progo Jadi Korban Tabrak Lari

Jumat, 09 Mei 2025
Dua Kementerian Berkolaborasi Dukung Pengembangan Wisata Kulon Progo

Dua Kementerian Berkolaborasi Dukung Pengembangan Wisata Kulon Progo

Jumat, 09 Mei 2025
Pameran F&B Berskala Internasional akan Dihadirkan di Jogja, Ada Apa Saja?

Pameran F&B Berskala Internasional akan Dihadirkan di Jogja, Ada Apa Saja?

Jumat, 09 Mei 2025
Gunungkidul Dilanda Cuaca Buruk, Belasan Rumah Rusak

Gunungkidul Dilanda Cuaca Buruk, Belasan Rumah Rusak

Jumat, 09 Mei 2025
Ratusan Calon Jamaah Haji Kulon Progo Berpamitan

Ratusan Calon Jamaah Haji Kulon Progo Berpamitan

Jumat, 09 Mei 2025
Disdikpora DIY Temukan Titik Terang, Penyebar Soal ASPD Matematika Tak Berasal dari SMPN ...

Disdikpora DIY Temukan Titik Terang, Penyebar Soal ASPD Matematika Tak Berasal dari SMPN ...

Jumat, 09 Mei 2025
Jumat Bersih di Gunungkidul, Bupati Endah Temukan Sampah Rumah Tangga Dibuang di Tempat ...

Jumat Bersih di Gunungkidul, Bupati Endah Temukan Sampah Rumah Tangga Dibuang di Tempat ...

Jumat, 09 Mei 2025
Polda DIY Naikkan Status Mafia Tanah di Bantul ke Tahap Penyidikan

Polda DIY Naikkan Status Mafia Tanah di Bantul ke Tahap Penyidikan

Jumat, 09 Mei 2025
Antisipasi Penyebaran Penyakit Hewan, Surat Keterangan Kesehatan Hewan Jadi Syarat Jual Beli Ternak ...

Antisipasi Penyebaran Penyakit Hewan, Surat Keterangan Kesehatan Hewan Jadi Syarat Jual Beli Ternak ...

Jumat, 09 Mei 2025
Dinilai Lebih Menguntungkan, Petani Gunungkidul Mulai Banyak yang Tanam Bawang Merah

Dinilai Lebih Menguntungkan, Petani Gunungkidul Mulai Banyak yang Tanam Bawang Merah

Jumat, 09 Mei 2025