Berita , Jabodetabek

Kebakaran Gedung K Link Tower di Jakarta Hari Ini, Api dari Videotron Menyebar ke Sisi Bangunan

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Kebakaran Gedung K Link Tower di Jakarta Hari Ini, Api dari Videotron Menyebar ke Sisi Bangunan
Kebakaran gedung K Link Tower di Jakarta Sabtu, 15 Juli 2023, belum ada laporan korban jiwa. (Ilustrasi: Pixabay/Military_Material)

HARIANE Kebakaran gedung K Link Tower di Jakarta hari ini Sabtu, 15 Juli 2023 sejak tadi pagi akhirnya berhasil dikendalikan.

Kebakaran hari ini di Jakarta tersebut terjadi di lantai 7 yang kemudian merambat ke bangunan sisi kiri dan menimbulkan jilatan api yang cukup besar. 

Setelah melalui proses pemadaman selama kurang lebih dua jam oleh petugas damkar DKI Jakarta, kebakaran Jakarta hari ini sudah mulai masuk ke fase pendinginan.

Penyebab Kebakaran Gedung K Link Tower di Jakarta

Dilansir dari Twitter @humasjakfire, Triyanto selaku Kepala Seksi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan menceritakan mendapatkan laporan masuk pada 10.05 WIB yang kemudian ditindaklanjuti oleh damkar unit Mampang.

Kebakaran Gedung K Link Tower di Jakarta Hari Ini, Api dari Videotron Menyebar ke Sisi Bangunan
Triyanto, Kepala Seksi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan menjelaskan soal kondisi terkini kebakaran gedung K Link Tower. (Foto: Twitter/humasjakfire)

Menurut petugas pemadam kebakaran yang memberikan keterangan, dari luar nampak objek yang terbakar adalah videotron yang kemudian menyebar ke bangunan sisi kiri.

“Kalau tampak dari luar jalanan ini, yang terbakar adalah videotron, artinya merambat ke sisi bangunan sisi sebelah timur,” jelas petugas damkar.

Meski api sudah berhasil dijinakkan, penyebab utama dari kebakaran di Jakarta hari ini tersebut belum bisa diungkapkan.

“Untuk sementara kita belum bisa memastikan karena masih dalam penyelidikan kepolisian penyebab utamanya,” lanjutnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB