Berita , Jabodetabek

Kebakaran Pabrik di Penjaringan Jakarta Utara Hari Ini 15 September 2023, Puluhan Unit Damkar Dikerahkan

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
Kebakaran pabrik di Penjaringan Jakarta Utara hari ini
Kebakaran pabrik di Penjaringan Jakarta Utara hari ini 15 September 2023 hingga menimbulkan asap yang begitu hitam. (Foto: Instagram/

HARIANE - Kebakaran pabrik di Penjaringan Jakarta Utara hari ini, Jumat 15 September 2023 membuat puluhan unit damkar dikerahkan menuju lokasi.

Kebakaran tersebut melanda sebuah pabrik yang berada di Jalan Kapuk Muara RT 005 RW 004, Kelurahan Kapuk Muara, Kecamatan Penjaringan, Kota Jakarta Utara.

Insiden tersebut terekam oleh sebuah video dokumentasi yang memperlihatkan saat api berkobar dengan besarnya.

Kebakaran Pabrik di Penjaringan Jakarta Utara Hari Ini

Kebakaran pabrik di Penjaringan Jakarta Utara hari ini
Situasi saat api menyala dengan begitu besar hingga menimbulkan asap hitam yang bertebaran di langit. (Foto: Instagram/jakut_update)

Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Provinsi DKI Jakarta telah merilis mengenai kebakaran pabrik di Penjaringan Jakarta Utara yang terjadi pada siang ini.

Setelah para petugas damkar mendapatkan laporan terkait adanya kebakaran di daerah Kapuk Muara tersebut, sebanyak 10 unit dengan 40 personel segera dikerahkan untuk terjun ke TKP.

Seiring berjalannya waktu dan membesarnya kobaran api pada pabrik tersebut, pengerahan unit bertambah menjadi 20 unit dimana 18 unit berasal dari Jakarta Utara dan 2 unit dari Jakarta Barat serta penambahan personel menjadi 100 orang untuk melokaslisir api tersebut.

Selanjutnya pengerahan unit kembali betambah menjadi 24 yang terdiri dari 18 unit dari Jakarta Utara dan 4 unit dari Jakarta Barat serta penambaha personel menjadi 120 orang.

Berdasarkan akun Instagram @jakut_update, diketahui pabrik yang terbakar adalah sebuah pabrik sendal sehingga menimbulkan asap hitam yang begitu pekat.

Kondisi di lokasi kejadian nampak ramai oleh para warga sekitar yang sekedar hanya ingin melihat situasi terkini dari kebakaran yang menimpa pabrik sendal tersebut.

Hingga saat ini, belum diketahui penyebab awal terjadinya kebakaran yang menimpa sebuah pabrik di kawasan Kapuk Muara itu.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Selasa, 22 April 2025
Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Selasa, 22 April 2025
Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Selasa, 22 April 2025
Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Selasa, 22 April 2025
Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Selasa, 22 April 2025
Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Selasa, 22 April 2025
Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Selasa, 22 April 2025
Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Selasa, 22 April 2025
Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Selasa, 22 April 2025
Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Selasa, 22 April 2025