Berita , Jabar

Kecelakaan di Cileungsi Bogor, Pemotor Tewas Usai Terlindas Truk

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
Kecelakaan di Cileungsi Bogor, Pemotor Tewas Usai Terlindas Truk
Kecelakaan di Cileungsi Bogor 24 Desember 2023 menewaskan seorang pemotor. (Ilustrasi: Freepik/Rawpixel.com)

HARIANE - Peristiwa kecelakaan di Cileungsi Bogor terjadi pada Minggu malam, 24 Desember 2023 yang telah menewaskan seorang korban.

Kecelakaan ini terjadi di Jalan Raya Narogong tepatnya di dekat PT Aspex, Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat sekitar pukul 22.33 WIB.

Kecelakaan tersebut melibatkan sebuah truk dan sepeda motor merek Honda Vario berwarna merah berpelat nomor B 3140 TSD.

Kecelakaan di Cileungsi Bogor 24 Desember 2023

Dilansir dari akun Instagram @infocileungsiid yang telah mengabarkan adanya peristiwa kecelakaan di wilayah Cileungsi tadi malam.

"Terjadi lakalantas pada malam ini sekitar pukul 22.33 Di Jl Raya Narogong dekat PT Aspex, diduga korban terlindas truk hingga korban meninggal dunia di Lokasi Berjenis kelamin laki-laki motor vario merah berplat nomor B 3140 TSD. (24/23)," keterangan dari akun Info Cileungsi ID pada unggahannya.

Kecelakaan di Cileungsi Bogor, Pemotor Tewas Usai Terlindas Truk
Korban tewas usai terlindas ban sebuah truk. (Foto: Instagram/infocileungsiid)

Berdasarkan informasi yang didapatkan, kecelakaan ini melibatkan sebuah truk dan seorang pemotor laki-laki dengan motor Vario merahnya.

Pemotor tersebut diduga terlindas truk saat terjatuh kemudian tewas seketika di lokasi kejadian.

Diketahui korban berinisial J dengan usia 44 tahun yang beralamat di Jalan Dalang, Munjul, Cipayung.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tanggapan Haedar Nashir Soal Pengangkatan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Menhan

Tanggapan Haedar Nashir Soal Pengangkatan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Menhan

Kamis, 13 Februari 2025 12:38 WIB
Komunitas Madura Temui Gubernur DIY Usai Beredar Surat Tantangan Carok, Ini Saran Sri ...

Komunitas Madura Temui Gubernur DIY Usai Beredar Surat Tantangan Carok, Ini Saran Sri ...

Kamis, 13 Februari 2025 11:46 WIB
Tunggu Aturan Pusat, 3 Kalurahan di Gunungkidul Belum Bisa Lakukan PAW Lurah

Tunggu Aturan Pusat, 3 Kalurahan di Gunungkidul Belum Bisa Lakukan PAW Lurah

Kamis, 13 Februari 2025 11:02 WIB
Kemenag : Seluruh Jamaah Haji Reguler 2025 Wajib Punya BPJS Aktif

Kemenag : Seluruh Jamaah Haji Reguler 2025 Wajib Punya BPJS Aktif

Kamis, 13 Februari 2025 09:47 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Kamis 13 Februari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 13 Februari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Kamis, 13 Februari 2025 09:46 WIB
Dampak Efisiensi Anggaran, Pemkab Gunungkidul Tidak Lagi Rapat di Hotel

Dampak Efisiensi Anggaran, Pemkab Gunungkidul Tidak Lagi Rapat di Hotel

Kamis, 13 Februari 2025 09:46 WIB
Kemarin Turun, Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 13 Februari 2025 Naik Lagi!

Kemarin Turun, Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 13 Februari 2025 Naik Lagi!

Kamis, 13 Februari 2025 09:46 WIB
Pemkab Bantul Pastikan Tidak Ada Pengurangan Pegawai Honorer Pasca Inpres Efisiensi Anggaran

Pemkab Bantul Pastikan Tidak Ada Pengurangan Pegawai Honorer Pasca Inpres Efisiensi Anggaran

Rabu, 12 Februari 2025 22:26 WIB
Cara Cek NIK KTP Penerima Bansos PKH Februari 2025 Secara Online

Cara Cek NIK KTP Penerima Bansos PKH Februari 2025 Secara Online

Rabu, 12 Februari 2025 21:41 WIB
ATM Bank BPD DIY di Kulon Progo Hampir Dibobol Maling, Polisi Lakukan Penyelidikan

ATM Bank BPD DIY di Kulon Progo Hampir Dibobol Maling, Polisi Lakukan Penyelidikan

Rabu, 12 Februari 2025 20:58 WIB