Berita , Jateng

Tak Menguasai Medan, Mobil Terjun dan Terguling di Tegalrejo Magelang Hari ini

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
kecelakaan di Tegalrejo Magelang hari ini
Mobil terguling usai alami kecelakaan di Tegalrejo Magelang hari ini. (Pixabay/Netto Figueiredo)

HARIANE – Masyarakat sekitar dikejutkan dengan peristiwa kecelakaan di Tegalrejo Magelang hari ini Senin 7 Oktober 2024.

Kecelakaan tunggal yang terjadi sekitar pukul 07.00 WIB yang dialami mobil putih itu terjadi di dekat jembatan Kalitengah, Desa Glagahombo.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Meski begitu, pemilik mobil ditaksir menderita kerugian materil lantaran ada sejumlah kerusakan pada mobil.

Kronologi Kecelakaan di Tegalrejo Magelang Hari ini

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun dari akun Instagram @liputan.magelang, kecelakaan di Tegalrejo Magelang hari ini bermula saat pengendara hendak menuju Temanggung.

Karena tidak tahu jalan, pengendara pun menggunakan Google Maps. Namun sayang, mobil yang dikendarainya malah terperosok lantaran sopir tak tahu medan di sekitar lokasi.

“Korban orang Purwodadi mau jemput calonnya yang mau prewed di Temanggung, jemputnya di rumah saya karena make up ditempat istri saya. Karena ikut Gmaps jadi salah jalan & gak tau medan lalu terperosok ke samping jalan. Kondisi korban selamat tanpa aluka, hanya masih sedikit trauma,” keterangan akun Instagram @dhanakurniawann di kolom komentar.

Berdasarkan video yang diunggah, jalanan di sekitar TKP memang cukup ekstrim karena miring dan tidak terlalu lebar.

Di salah satu sisi jalan tertutup tembok rumah, sementara sisi lainnya berupa jurang yang mengarah pada sebuah sungai.

Usai kecelakaan, sejumlah warga sekitar terlihat berhamburan menuju lokasi untuk melihat kondisi korban. Beruntung korban bisa keluar dari dalam kendaraan yang berada dalam posisi terguling.

Demikian informasi terkait kronologi kecelakaan di Tegalrejo Magelang hari ini yang sebaiknya diketahui. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB