Berita , D.I Yogyakarta

Keributan di Simpang Empat Dadapan Bantul Usai Takbiran, Satu Motor Dibakar Massa

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
keributan di simpang empat dadapan bantul
Satu motor dibakar karena keributan di simpang empat Banjardadap Bantul pada Jumat, 21 April 2023 dini hari.

HARIANE – Keributan di simpang empat Dadapan Bantul, Yogyakarta pecah pada Jumat, 21 April 2023 dini hari yang melibatkan dua kelompok pemuda usai takbiran Idul Fitri 1444 H. 

Tawuran di malam takbiran Bantul tersebut berawal dari salah satu kelompok yang memprovokasi dengan meludah dan melempar kursi ke kelompok lainnya. 

Menurut keterangan dari Polres Bantul, keributan tersebut menyebabkan satu orang mengalami luka pada bagian kepala dan harus dilarikan ke rumah sakit. 

Kronologi Keributan di Simpang Empat Dadapan Bantul

Kasi Humas Polres Bantul Iptu I Nengah Jeffry memaparkan awal peristiwa itu terjadi saat Edi Burhan Sanusi (20) dan Febrian Dwi Cahyo (18) berboncengan menggunakan sepeda motor hendak kembali ke rumah usai melaksanakan takbir keliling bersama rombongan pemuda Desa Bembem Trimulyo, Kapanewon Jetis, Bantul sekitar pukul 23.00 WIB

Pada saat keduanya berada di pertigaan Karangsemut, mereka berpapasan dengan rombongan takbir keliling yang menggunakan kendaraan truk dump.

Saat berpapasan itu lah salah satu orang dari rombongan truk dump meludahi dan melempar kursi ke arah rombongan sepeda motor Desa Bembem.

Tak terima perlakuan itu, rombongan sepeda motor mengejar rombongan truk dump.

Tawuran di malam takbiran Bantul pecah di timur simpang empat Banjardadap, Jalan Monumen Perjuangan, Potorono, Kapanewon Banguntapan ketika rombongan truk dump turun dari truk dan melakukan pengeroyokan terhadap Edi Burhan Sanusi.

Salah seorang warga, Sumartoyo (46) yang terbangun dari tidurnya sekitar pukul 00.05 WIB karena mendengar keributan langsung mendatangi lokasi.

Saat itu Sumartoyo mendapati terjadinya keributan dan pengerusakan serta pembakaran satu unit sepeda motor milik salah satu kelompok sepeda motor Desa Bembem.

Sumartoyo pun berusaha melerai mereka, namun malah ikut dikeroyok oleh sekelompok orang yang berjumlah 20 orang itu.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Meninggal Dunia di Usia ke-88 Tahun, Haedar Nashir Kenang Sosok Paus Fransiskus

Meninggal Dunia di Usia ke-88 Tahun, Haedar Nashir Kenang Sosok Paus Fransiskus

Senin, 21 April 2025
Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Senin, 21 April 2025
Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Senin, 21 April 2025
Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Senin, 21 April 2025
Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Senin, 21 April 2025
Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Senin, 21 April 2025
Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Senin, 21 April 2025
Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Senin, 21 April 2025
Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Senin, 21 April 2025
Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Senin, 21 April 2025