Berita , D.I Yogyakarta

Koalisi Bersama Rakyat Jogja Bantah 4 Anggota Partainya Berpaling dari Heroe-Pena

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Koalisi bersama rakya jogja
Koalisi Bersama Rakyat Jogja mengklarifikasi terkait adanya pemberitaan hoaks. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Koalisi Bersama Rakyat Jogja menyatakan tetap solid untuk mengusung pasangan calon Heroe Poerwadi dan Sri Widya Supena dalam bursa Pilwalkot Yogyakarta 2024.

Hal tersebut merupakan bentuk respon usai adanya pemberitaan terkait beberapa anggota partai Koalisi Bersama Rakyat Jogja yang diisukan telah beralih mendukung pasangan calon lain.

Ketua Steering Committee (SC) Pemenangan Heroe-Pena, Mohammad Sofyan menyebutkan, anggota partai Koalisi Bersama Rakyat Jogja yang diisukan beralih dukungan antara lain Partai Perindo, Partai Garuda, Partai Hanura dan Partai Kebangkitan Nusantara (PKN).

Setelah dilakukan klarifikasi terhadap keempat partai tersebut, ternyata informasi itu tidaklah benar.

“Setelah kami konfirmasi dan klarifikasi ternyata itu hoaks. Tidak benar bahwa mereka telah mengalihkan dukungan. Jadi mereka masih solid, alhamdulilah mereka masih mendukung Mas Heroe dan Mas Pena,” kata Sofyan, Rabu, 23 Oktober 2024.

Hal senada dikatakan perwakilan Tim Hukum Koalisi Bersama Rakyat Jogja, Hanif Kurniawan yang mengatakan bahwa setelah dilakukan konsolidasi kembali, ternyata tidak ada satu pun anggota partai yang pindah haluan.

Artinya pasangan calon nomor urut 3 itu masih diusung PAN, Partai Demokrat, Partai Nasdem, Partai Perindo, PKN, Partai Gelora, Partai Garuda, serta dua partai pengusung yakni Partai Prima dan Partai Hanura.

“Kita mengimbau bagi semuanya bahwa tradisi check dan recheck sebuah berita hoaks memang harus dilakukan, karena ini jadi sebuah penyakit di masyarakat. Apalagi banyak yang kemudian kaum yang sudah sepuh terkena hoaks,” kata Hanif.

Ia menyatakan, partai pengusung dan pendukung Heroe-Pena tetap sepakat menjaga kondusifitas proses dan pelaksanaan Pilkada 2024. Selain itu ia berharap hal serupa tidak kembali terjadi di kemudian hari.

“Kalau memang ada dari oknum-oknum politisi yang suka kesana kemari dan cari narasi itu, silahkan dibongkar saja biar tidak terjadi hoaks. Kami pun siap untuk dikonfirmasi dan diajak komunikasi setiap saat, sehingga keterbukaan demokrasi kita akan membawa kecerdasan politik bagi masyarakat. Sudah bukan zamannya lagi rakyat diapus-apusi (dibohongi), dikasih propaganda yang tidak jelas,” tegasnya.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Kakek Pencuri Uang dan Perhiasan Tetangga di Sedayu Bantul Ternyata Residivis Kasus Asusila

Kakek Pencuri Uang dan Perhiasan Tetangga di Sedayu Bantul Ternyata Residivis Kasus Asusila

Senin, 21 April 2025
Meninggal Dunia di Usia ke-88 Tahun, Haedar Nashir Kenang Sosok Paus Fransiskus

Meninggal Dunia di Usia ke-88 Tahun, Haedar Nashir Kenang Sosok Paus Fransiskus

Senin, 21 April 2025
Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Senin, 21 April 2025
Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Senin, 21 April 2025
Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Senin, 21 April 2025
Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Senin, 21 April 2025
Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Senin, 21 April 2025
Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Senin, 21 April 2025
Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Senin, 21 April 2025
Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Senin, 21 April 2025