D.I Yogyakarta

KPU Kulon Progo Dukung Terwujudnya Kampanye Damai

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, KPU Kulon Progo, Kampanye Damai
Pasangan Calon dan partai pengusungnya menyatakan dukungan kampanye damai (Foto:Dok Humas Kominfo Kulon Progo)

HARIANE - Dalam rangka mendukung terwujudnya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang berkualitas, KPU Kulon Progo mendeklarasikan kampanye damai. Sebelum deklarasi damai, dilakukan pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kulon Progo, di Halaman KPU Kabupaten Kulon Progo, Senin (23/09/2024).

Dalam pengundian nomor urut, pasangan calon Agung Ambar mendapatkan nomor urut 1, Marija Yusron memperoleh nomor urut 2, dan Novida Rini memperoleh nomor urut 3.

Ketua KPU Kulon Progo, Budi Priyana, mengatakan bahwa tahapan kampanye dimulai pada tanggal 25 September hingga 23 November 2024.

“Agar tercipta Pilkada yang baik, mari kita teguhkan niat dan sikap untuk berkolaborasi, bergandengan tangan agar penyelenggaraan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati berjalan secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil,” ungkap Budi.

Penjabat (Pj) Bupati Kulon Progo, Srie Nurkyatsiwi, menghimbau para paslon untuk menjaga ketentraman dan ketertiban selama kampanye. Kampanye harus digunakan untuk saling mengadu gagasan dalam rangka memajukan Kulon Progo.

“Sudah diatur dalam regulasi Pilkada. Mari berpartisipasi dalam membangun Kulon Progo yang lebih cerah dan maju,” terang Siwi.

Dalam deklarasi kampanye Pilkada damai tersebut, dilakukan penandatanganan komitmen bersama secara simbolis oleh pasangan calon, partai pengusung, dan saksi, dalam rangka mendukung Pilkada yang damai.

“Mari kawal bersama, baik oleh masyarakat maupun birokrasi sesuai tugas masing-masing,” tutur Siwi.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Meninggal Dunia di Usia ke-88 Tahun, Haedar Nashir Kenang Sosok Paus Fransiskus

Meninggal Dunia di Usia ke-88 Tahun, Haedar Nashir Kenang Sosok Paus Fransiskus

Senin, 21 April 2025
Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Senin, 21 April 2025
Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Senin, 21 April 2025
Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Senin, 21 April 2025
Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Senin, 21 April 2025
Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Senin, 21 April 2025
Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Senin, 21 April 2025
Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Senin, 21 April 2025
Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Senin, 21 April 2025
Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Senin, 21 April 2025