D.I Yogyakarta

KPU Kulon Progo Terima Kelengkapan Dokumen Persyaratan Calon Bupati dan Wakil Bupati

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, KPU Kulon Progo, Pilkada
KPU Kulon Progo menunjukkan hasil kelengkapan persyaratan calon (Foto:Dok KPU Kulon Progo)

HARIANE - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kulon Progo telah menerima kelengkapan dokumen persyaratan tiga Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kulon Progo, yang akan maju dalam ajang Pilkada 2024. Mereka telah melakukan perbaikan dokumen persyaratan pencalonan ke KPU Kulon Progo, selama masa perbaikan.

Adapun tiga paslon Bupati-Wakil Bupati yang maju dalam Pilkada Kulon Progo 2024, yakni Marija-Yusron Martofa, Novida Kartika Hadhi-Rini Indriyani dan Agung Setyawan-Ambar Purwoko.

Anggota KPU Kulon Progo, Divisi Teknis Penyelenggaraan, Hidayatut Toyyibah mengatakan, dokumen ketiga pasangan Calon telah dinyatakan lengkap sehingga dapat melanjutkan ke tahapan berikutnya.

"Saat penyerahan dokumen persyaratan, ketiga paslon Bupati-Wakil Bupati diwakili oleh penghubung dan Admin Silon Pilkada," ujar Hidayatut Toyyibah, di KPU Kulon Progo, Senin, (9/9/2024).

Setelah menerima berkas persyaratan dari penghubung dan admin Silon Pilkada, Petugas KPU kemudian melakukan pemeriksaan dokumen fisik dan digital melalui aplikasi Silonpilkada.

"Dari pemeriksaan yang di lakukan, dokumen persyaratan calon dinyatakan lengkap dan diterima,” ungkap wanita yang akrab disapa i Ida tersebut.

Adapun sebelum tahapan perbaikan dokumen persyaratan administrasi, KPU Kulon Progo telah meneliti persyaratan administrasi, mulai tanggal 29 Agustus hingga 4 September 2024. Selanjutnya, KPU menerima perbaikan persyaratan administrasi Pasangan calon pada tanggal 6-8 September 2024.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

DP3 Sleman Kebut Pembangunan Irigasi Perpompaan di Kelompok Tani Tiwir Moyudan

DP3 Sleman Kebut Pembangunan Irigasi Perpompaan di Kelompok Tani Tiwir Moyudan

Jumat, 11 Oktober 2024 20:14 WIB
Digelar ke-6 Kalinya, Yogyakarta Komik Weeks 2024 Usung Tema Konsisten Sekuen

Digelar ke-6 Kalinya, Yogyakarta Komik Weeks 2024 Usung Tema Konsisten Sekuen

Jumat, 11 Oktober 2024 18:58 WIB
Pihak SLB N 2 Gunungkidul Angkat Bicara Terkait Kasus Kekerasan Guru Terhadap Muridnya

Pihak SLB N 2 Gunungkidul Angkat Bicara Terkait Kasus Kekerasan Guru Terhadap Muridnya

Jumat, 11 Oktober 2024 16:13 WIB
Distribusi Beras Bulog Pakai Kendaraan Bergambar Paslon, Sekda Bantul Layangkan Surat Teguran

Distribusi Beras Bulog Pakai Kendaraan Bergambar Paslon, Sekda Bantul Layangkan Surat Teguran

Jumat, 11 Oktober 2024 14:16 WIB
Muncul Sumber Air Tiba-tiba, Pakar UGM: Air Berasal dari Sungai Bawah Tanah

Muncul Sumber Air Tiba-tiba, Pakar UGM: Air Berasal dari Sungai Bawah Tanah

Jumat, 11 Oktober 2024 11:05 WIB
Usung Tema Temu Giring, FKY 2024 Gunungkidul Suguhkan Warisan Budaya Tak Benda

Usung Tema Temu Giring, FKY 2024 Gunungkidul Suguhkan Warisan Budaya Tak Benda

Jumat, 11 Oktober 2024 11:01 WIB
Berapa Harga Emas Antam Hari ini Jumat 11 Oktober 2024? Simak Dulu Sebelum ...

Berapa Harga Emas Antam Hari ini Jumat 11 Oktober 2024? Simak Dulu Sebelum ...

Jumat, 11 Oktober 2024 10:58 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 11 Oktober 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 11 Oktober 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 11 Oktober 2024 10:58 WIB
Pemkab Gunungkidul Juara I Media Audio Visual di Anugerah Humas Tahun 2024

Pemkab Gunungkidul Juara I Media Audio Visual di Anugerah Humas Tahun 2024

Kamis, 10 Oktober 2024 23:23 WIB
Miris! Remaja di Pamulang Tangsel Tusuk Orang Tua Pacar Gegara Hubungannya Tak Direstui

Miris! Remaja di Pamulang Tangsel Tusuk Orang Tua Pacar Gegara Hubungannya Tak Direstui

Kamis, 10 Oktober 2024 22:53 WIB