Berita , D.I Yogyakarta

Kronologi Kecelakaan di Sleman Tewaskan 2 Pelajar Menurut Polisi

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Kecelakaan di Sleman
Kecelakaan di Sleman yang melibatkan satu sepeda motor dan menewaskan dua pelajar. (Foto: Twitter/Merapi_uncover)

HARIANE - Kecelakaan di Sleman yang menewaskan dua pelajar terjadi pada Sabtu, 10 Juni 2023 sekitar pukul 14.30 WIB.

Insiden ini terjadi di Jalan Raya Selomartani atau tepatnya sebelah timur jembatan Dayakan, Purwomartani, Kapanewon Kalasan, Sleman.

Sebelumnya telah diberitakan insiden kecelakaan tunggal ini melibatkan satu motor bebek yang dikendarai pelajar di bawah umur.

Kronologi Kecelakaan di Sleman Tewaskan Dua Pelajar Menurut Polisi

Kasi Humas Polresta Sleman AKP Edy Widaryanta menyampaikan, dua pelajar yang menjadi korban atas insiden ini berinisial RDM (16) dan NKS (13).

Keduanya merupakan warga Dusun Sambiroto, Kalurahan Purwomartani, Kapanewon Kalasan, Sleman.

Kecelakaan berawal saat sepeda motor Honda Supra 125 Nopol AB 2923 QN yang dikendarai RDM melaju dari arah barat ke arah timur.

Karena kondisi jalan yang berkelok-kelok, pengendara tidak dapat menguasi dan mengendalikan laju kendaraanya.

Tepat pada saat di belokan, kendaraan tersebut tetap melaju lurus dan membentur tiang pembatas jalan.

Usai menabrak tiang pembatas jalan, sepeda motor tersebut dan dua orang diatasnya terjatuh di sawah yang berada tepat disisi pembatas jalan.

“Saat belok kendaraan tetap melaju lurus membentur tiang pembatas jalan hingga terjatuh di sawah,” jelas Edy kepada Hariane, Minggu, 11 Juni 2023.

Nahas, kejadian itu mengakibatkan pengendara dan penumpangnya tewas di tempat.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kecelakaan di Jogja, Lansia Tewas Usai Tabrak Truk Parkir

Kecelakaan di Jogja, Lansia Tewas Usai Tabrak Truk Parkir

Sabtu, 05 April 2025
Pemancing Asal Semarang Jatuh dari Tebing di Pantai Gunungkidul

Pemancing Asal Semarang Jatuh dari Tebing di Pantai Gunungkidul

Sabtu, 05 April 2025
Kebijakan Tarif Trump Buat Wall Street Terpeleset! Apple & Nvidia Jadi Korban

Kebijakan Tarif Trump Buat Wall Street Terpeleset! Apple & Nvidia Jadi Korban

Jumat, 04 April 2025
7 Program Unggulan Bupati Endah Baru Terealisasi Tahun Depan, Apa Saja?

7 Program Unggulan Bupati Endah Baru Terealisasi Tahun Depan, Apa Saja?

Jumat, 04 April 2025
Puluhan Ribu Wisatawan Masuk ke Gunungkidul, Berikut Obyek yang Ramai Dikunjungi

Puluhan Ribu Wisatawan Masuk ke Gunungkidul, Berikut Obyek yang Ramai Dikunjungi

Jumat, 04 April 2025
3 Wisatawan Tenggelam di Pantai Parangtritis, Satu Orang dalam Pencarian

3 Wisatawan Tenggelam di Pantai Parangtritis, Satu Orang dalam Pencarian

Jumat, 04 April 2025
Dibuka Hari ini, Festival Klangenan Bantul 2025 Hadirkan Ragam Kuliner dan Mainan Jadul

Dibuka Hari ini, Festival Klangenan Bantul 2025 Hadirkan Ragam Kuliner dan Mainan Jadul

Jumat, 04 April 2025
Perempatan Palbapang, Bantul: Mitos Pasangan Pengantin Wajib Tinggalkan Ayam

Perempatan Palbapang, Bantul: Mitos Pasangan Pengantin Wajib Tinggalkan Ayam

Jumat, 04 April 2025
Arus Balik, Volume Kendaraan Keluar dari Gunungkidul Mulai Meningkat

Arus Balik, Volume Kendaraan Keluar dari Gunungkidul Mulai Meningkat

Jumat, 04 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 4 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 4 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 04 April 2025