Berita , Jabodetabek , Pilihan Editor

Kronologi Perampokan Toko Emas di ITC BSD Tangsel, Pelaku Berhasil Kabur setelah Todongkan Senpi

profile picture Happy Sefbrina Anugrah
Happy Sefbrina Anugrah
Kronologi Perampokan Toko Emas di ITC BSD Tangsel, Pelaku Berhasil Kabur setelah Todongkan Senpi
Kronologi Perampokan Toko Emas di ITC BSD Tangsel, Pelaku Berhasil Kabur setelah Todongkan Senpi
HARIANE – Peristiwa perampokan toko emas di ITC BSD dengan bersenjata api telah terjadi pada Jumat, 16 September 2022.
Perampokan toko emas di ITC BSD tepatnya berlokasi di Toko Sinar Mas, Mal ITC BSD, Lt.Dasar Blok E 3A, Tangerang Selatan, sekitar pukul 11.47 WIB.
Kejadian perampokan toko emas di ITC BSD tersebut disampaikan langsung oleh Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Sarly Sollu, S.I.K., M.H.
Telah terjadi perampokan di ITC BSD tanggal 16 September 2022 pada pukul 11.47 Wib sesuai dengan rekaman cctv yang kita dapat” pungkas AKBP Sarly Sollu kepada awak media.
BACA JUGA :
Bandara Pondok Cabe Di Tangerang Selatan Kembali Buka Untuk Penerbangan Komersial Mulai Agustus 2022, Ini Rute Lengkapnya

Kronologi Perampokan Toko Emas di ITC BSD Tangerang Selatan

perampokan toko emas di ITC BSD
Kapolres Tangsel mendatangi TKP perampokan toko mas di mal ITC BSD. (Foto: Dok. Polres Tangsel)
Kapolres Tangerang Selatan sendiri, telah memantau langsung proses olah TKP (Tempat Kejadian Perkara) di lokasi.
Adapun kronologi dari kasus ini bermula saat ada seorang laki-laki yang tidak dikenal masuk melalui pintu lobi utara satu gedung ITC.
Diketahui, pelaku terdiri dari satu orang dengan mengenakan pakaian serba hitam mulai dari masker, topi, celana panjang, baju, dan sarung tangan.
Dengan nekat, pelaku kemudian mendatangi toko sinar mas dan langsung menodongkan senjata.
Pelaku berhasil membawa kabur sejumlah perhiasan emas, dengan cara menembakkan satu buah peluru yang membuat kaca di etalase pecah. Ia pun langsung kabur melalui pintu di samping toko tersebut.
Satuan pengamanan (Satpam) di Mall ITC BSD sempat mengejar pelaku, tetapi karena menodongkan senjata, satpam ragu sehingga pelaku berhasil melarikan diri membawa hasil curiannya dan pihak keamanan kehilangan jejak.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:15 WIB
Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:07 WIB
Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Sabtu, 18 Januari 2025 21:05 WIB
Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB