Kejadian tersebut terjadi saat beberapa pekerja PT NAL (Nusa Alam Lestari) telah masuk ke dalam lubang tambang batu bara.Tambang Batu Bara Sawahlunto Meledak, 10 Orang Meninggal Dunia. (Sumber foto: PMJ NEWS)"Selanjutnya KTT memerintahkan kepala lubang untuk melakukan pengecekan ke dalam lubang," ujar Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo.Saat ini lokasi tambang batu bara Sawahlunto telah diamankan oleh pihak Kepolisian guna proses olah tempat kejadian perkara (TKP).Pihak Kepolisian juga mengumpulkan sejumlah keterangan dari para saksi untuk mengetahui data awal kejadian tersebut.Hingga saat ini pihak Kepolisian masih mendalami penyebab pasti ledakan tambang batu bara Sawahlunto."Ledakan itu masih didalami oleh Polres dan Polda Sumbar yang turun untuk membackup proses penyelidikan. Fokus utama saat ini adalah evakuasi korban di lubang tambang batu bara dahulu," tukasnya.****