Berita , Gaya Hidup , D.I Yogyakarta
Line Up Ngayogjazz 2023: Ada Eva Celia Hingga Musisi dari Belanda dan Prancis
Wahyu Turi
Konferensi pers Ngayogjazz 2023 yang akan diselenggarakan Sabtu, 18 November 2023. (Foto: Wahyu Turi K)
Untuk menambah hangatnya Ngayogjazz, Guyub Jogja akan turut hadir untuk memeriahkan suasana.
Guyub Jogja adalah sebuah ruang interaksi antar komunitas yang terdiri dari beberapa komunitas kreatif mulai dari komunitas kopi, sepeda onthel, layang-layang, keris, foto, otomotif, hingga komunitas pemerhati sampah.
Akan ada banyak aktivitas yang digelar oleh Guyub Jogja di Ngayogjazz 2023 dari pameran hingga workshop.
“Poin menarik lagi dari Ngayogjazz adalah semua orang bisa datang tanpa dipungut biaya alias gratis. Hanya saja penonton diharapkan mematuhi protokol kesehatan, menjaga sopan santun, keamanan, dan ketertiban, serta tidak membawa benda-benda yang melanggar hukum,” jelas Aji soal Ngayogjazz 2023. ****