Berita , D.I Yogyakarta

Menghadapi Idul Adha 2023, Begini Penjelasan Pemkab Bantul Soal Stok dan Harga Bahan Pokok

profile picture Tim Red 1
Tim Red 1
Harga pokok idul adha bantul
Ketersediaan stok bahan pokok di Pasar Bantul. (Foto: hariane/Andi May)

HARIANE - Pemerintah Kabupaten (Pemkab Bantul) melalui Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah (UKM), Perindustrian, dan Perdagangan Kabupaten Bantul memberikan penjelasan terkait ketersediaan bahan pokok di sejumlah pasar jelang Idul Adha 2023.

Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bantul memiliki 5 titik pantauan, yakni Pasar Bantul, Niten, Imogiri, Piyungan, dan Pijenan.

Analic Perdagangan Ahli Muda Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bantul, Zuhriyatun Nur Handayani mengatakan, stok bahan pokok hingga Idul Adha 2023 mendatang dipastikan mencukupi.

"Stok beras premium atau medium, gula pasir, minyak goreng dan lain-lain akan mencukupi di semua pasar Kabupaten Bantul," ujar Zuhriyatun saat diwawancarai Hariane, Selasa 13 Juni 2023.

Kendati demikian, Pemkab Bantul akan terus memantau stok bahan pokok dengan terjun langsung ke sejumlah pasar di Kabupaten Bantul.

"Kami juga nantinya akan melakukan pemantauan di sejumlah pasar bersama Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID)," ucapnya.

Untuk harga bahan pokok sendiri, kata Zuhriyatun, beberapa bahan pokok dari bulan Mei hingga bulan Juni 2023 mengalami kenaikan dan penurunan harga.

"Beras premium di sejumlah pasar mengalami penurunan dari Rp 11.600 menjadi Rp 11.500 perkilogramnya, dan beras medium dari Rp 10.700 menjadi Rp 10.500  perkilogramnya,"  tuturnya.

Sedangkan untuk cabai besar memiliki kenaikan harga dari  Rp 26.300 menjadi Rp 29.000 dan Kacang tanah dari Rp 27.400 menjadi Rp 29.100.

Meskipun demikian, lanjut Zuhriyatun, pihaknya akan terus memastikan harga bahan pokok akan tetap stabil hingga Idul Adha 2023.

Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian, dan Perdagangan Kabupaten Bantul juga telah melaksanakan pemantauan rutin di semua pasar setiap pekannya.

Untuk kenaikan harga sejumlah bahan pokok, menurut Zuhriyatun, disebabkan permintaan tinggi dan harga produksi juga mengalami kenaikan.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Jelang Pilkada Jogja, Satpol PP Tertibkan APK Masih Terpasang

Jelang Pilkada Jogja, Satpol PP Tertibkan APK Masih Terpasang

Senin, 25 November 2024 18:42 WIB
Diduga Curangi Takaran Bahan Bakar, Mendag RI Cek SPBU Jalan Kaliurang Km 10

Diduga Curangi Takaran Bahan Bakar, Mendag RI Cek SPBU Jalan Kaliurang Km 10

Senin, 25 November 2024 17:56 WIB
Mendag RI dan Pemkot Yogya Pastikan Harga dan Ketersediaan Pangan Aman

Mendag RI dan Pemkot Yogya Pastikan Harga dan Ketersediaan Pangan Aman

Senin, 25 November 2024 17:39 WIB
Mendag Budi Santoso Sebut Hanya 3,4 Persen dari 60 Juta Lebih UMKM yang ...

Mendag Budi Santoso Sebut Hanya 3,4 Persen dari 60 Juta Lebih UMKM yang ...

Senin, 25 November 2024 16:53 WIB
KPU Gunungkidul Mulai Distribusikan Logistik Pilkada

KPU Gunungkidul Mulai Distribusikan Logistik Pilkada

Senin, 25 November 2024 14:51 WIB
Fitur Diari Diabetes Digital Telah Terintegrasi SatuSehat, Bantu Pantau Kasus Diabetes Anak

Fitur Diari Diabetes Digital Telah Terintegrasi SatuSehat, Bantu Pantau Kasus Diabetes Anak

Senin, 25 November 2024 13:50 WIB
Jadwal SIM Keliling Bogor November 2024, Cek Lokasi yang Tersedia

Jadwal SIM Keliling Bogor November 2024, Cek Lokasi yang Tersedia

Senin, 25 November 2024 11:52 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 25 November 2024 Naik Lagi? Berikut Informasi ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 25 November 2024 Naik Lagi? Berikut Informasi ...

Senin, 25 November 2024 09:35 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Senin 25 November 2024 Turun Tipis, Berikut Info ...

Harga Emas Antam Hari ini Senin 25 November 2024 Turun Tipis, Berikut Info ...

Senin, 25 November 2024 09:23 WIB
Arab Saudi Tetapkan Kebijakan Baru Pelaksanaan Haji 2025, Apa Saja?

Arab Saudi Tetapkan Kebijakan Baru Pelaksanaan Haji 2025, Apa Saja?

Senin, 25 November 2024 08:08 WIB