Berita , D.I Yogyakarta

Mulai Mengerucut, Halim Ungkap Ada 3 Calon Pendamping di Pilkada Bantul

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
Mulai Mengerucut, Halim Ungkap Ada 3 Calon Pendamping di Pilkada Bantul
Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih. Foto/Yohanes Angga.

HARIANE - Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih tengah menunggu keputusan PKB terkait siapa yang akan mendampinginya di Pilkada Bantul mendatang. Menurutnya, saat ini tiga nama yang masuk dalam pembahasan tim sembilan PKB. 

"Jadi di internal PKB sendiri ini kan ada beberapa pendapat tentang pasangan Cabup-cawabup ini," kata Halim saat ditemui belum lama ini. 

Halim mengatakan, berdasarkan dengan mekanisme partai, pemilihan calon bupati dan wakil bupati harus disampaikan kepada tim sembilan PKB. Dimana, para anggota tim sembilan itu meliputi pengurus PKB dan tokoh-tokoh NU. 

"Maka pendapat-pendapat itu kita sampaikan ke namanya tim 9 PKB yang anggotanya dari pengurus PKB dan tokoh-tokoh utama di PKB, khususnya tokoh agama termasuk tokoh NU dan para Kiai," ujarnya.

Halim mengatakan mulanya ada tujuh nama yang diusulkan ke tim sembilan. Hingga pada akhirnya mengerucut ke tiga nama. Meski begitu, ia masih enggan menyebut siapa saja nama-nama tersebut. 

"Awalnya tujuh nominator, dan mengerucut tinggal tiga nama. Tapi saya tidak perlu mengungkapkan siapa saja tiga nama itu karena itu bagian dari arahan dari tim sembilan," katanya.

Halim menegaskan bahwa semua keputusan terkait siapa yang akan dicalonkan berada di tangan tim sembilan. Oleh sebab itu, saat ini ia hanya bisa menunggu keputusan final dari petinggi-petinggi partai PKB. 

"Jadi, intinya saya mengikuti apapun keputusan partai. Saya ini dijodohkan kepada siapa saja saya manut orangtua (partai politik pengusung)," lanjut Halim.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB