Berita

Operasi Patuh Jaya 2023 Dimulai Hari Ini, Kapolda Pastikan Tidak Ada Pungutan Biaya

profile picture Fatimah Az Zahra
Fatimah Az Zahra
Operasi Patuh Jaya 2023 dimulai hari ini
Operasi Patuh Jaya 2023 dimulai hari ini kerahkan ribuan personel gabungan selama 14 hari. (Foto: Laman Resmi PMJ News)

HARIANE – Operasi Patuh Jaya 2023 dimulai hari ini Senin, 10 Juli 2023 hingga 23 Juli 2023 mendatang.

Operasi ini akan dilakukan selama 14 hari lamanya dengan mengerahkan total 2.938 personel gabungan.

Berdasarkan informasi dari PMJ News, Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto meminta kepada jajarannya untuk bersikap simpatik dan humanis.

Hal ini disampaikan dalam sambutannya saat apel gelar pasukan Operasi Patuh Jaya 2023 pagi tadi.

Karyoto menyampaikan Operasi Patuh Jaya 2023 ini memiliki tema utama patuh dan tertib berlalu lintas merupakan cermin merupakan cermin moralitas bangsa.

Tema tersebut diambil karena berlalu lintas yang tertib dan patuh menjadi suatu visi besar sekaligus tantangan yang tidak mudah.

Ribuan personel gabungan dikerahkan pada Operasi Patuh Jaya 2023 ini.

Beberapa di antaranya seperti Polda Metro Jaya dan Polres Jajaran, TNI, Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Dinas Pekerjaan Umum Provinsi DKI Jakarta, Satpol PP DKI Jakarta, Organisasi Angkutan Darat hingga Dewan Transportasi DKI Jakarta.

Karyoto menjelaskan dengan adanya struktur operasi yang melibatkan berbagai instansi di dalamnya, diharapkan dapat bersinergi dalam menghadapi berbagai masalah lalu lintas yang ada.

Dirinya juga menambahkan bahwa proses penegakan hukum pada Operasi Patuh Jaya 2023 ini diharapkan masyarakat menjadi semakin disiplin dan tidak melakukan pelanggaran-pelanggaran lalu lintas kembali.

Operasi Patuh Jaya 2023 dimulai hari ini, Kapolda Metro tegaskan tidak transaksional.

Pada sambutannya saat apel tersebut, Karyoto menegaskan pada jajarannya untuk tidak main-main dalam penindakan dengan tidak bernegosiasi saat di lapangan.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Peringati Hari Thalasemia Sedunia, Pemkab Sleman Upayakan Ze

Peringati Hari Thalasemia Sedunia, Pemkab Sleman Upayakan Ze

Senin, 20 Mei 2024 21:03 WIB
PAN Gunungkidul Pastikan Seluruh Kader Kompak Dukung Mahmud Ardi Widanta di Pilkada 2024

PAN Gunungkidul Pastikan Seluruh Kader Kompak Dukung Mahmud Ardi Widanta di Pilkada 2024

Senin, 20 Mei 2024 21:01 WIB
11 Tahun Berkarya, Moorlife Luncurkan Gerakan 1,1 Juta Kotak Makan

11 Tahun Berkarya, Moorlife Luncurkan Gerakan 1,1 Juta Kotak Makan

Senin, 20 Mei 2024 18:24 WIB
Soal Aturan Study Tour, Pemkot Yogyakarta Minta Pihak Sekolah Wajib Kantongi Surat Izin

Soal Aturan Study Tour, Pemkot Yogyakarta Minta Pihak Sekolah Wajib Kantongi Surat Izin

Senin, 20 Mei 2024 18:02 WIB
Cetak Generasi Inovatif, Sekolah Vokasi UGM Gelar Inovokasia 2024

Cetak Generasi Inovatif, Sekolah Vokasi UGM Gelar Inovokasia 2024

Senin, 20 Mei 2024 16:56 WIB
Pilkada 2024 Gunungkidul, Golkar dan PKB Dipastikan Berkoalisi

Pilkada 2024 Gunungkidul, Golkar dan PKB Dipastikan Berkoalisi

Senin, 20 Mei 2024 16:49 WIB
Soal Kasus Korupsi Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo, Pemkab Bantul Pertimbangkan Pemberian Bantuan ...

Soal Kasus Korupsi Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo, Pemkab Bantul Pertimbangkan Pemberian Bantuan ...

Senin, 20 Mei 2024 16:14 WIB
Perkuat Koalisi Pilkada 2024, Sunaryanta Daftarkan Diri ke PKB

Perkuat Koalisi Pilkada 2024, Sunaryanta Daftarkan Diri ke PKB

Senin, 20 Mei 2024 15:39 WIB
Jadwal SIM Keliling Tegal Mei 2024, Tersedia di 6 Lokasi

Jadwal SIM Keliling Tegal Mei 2024, Tersedia di 6 Lokasi

Senin, 20 Mei 2024 15:38 WIB
Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo Terlibat Kasus Korupsi, Lurah Bakal Tunjuk Pj

Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo Terlibat Kasus Korupsi, Lurah Bakal Tunjuk Pj

Senin, 20 Mei 2024 15:37 WIB