Berita , Jateng

Pelaku Pengeroyokan di Tandang Semarang Berhasil Diamankan, 1 Orang Masih DPO

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
pelaku pengeroyokan di Tandang Semarang
Sosok pelaku pengeroyokan di Tandang Semarang yang menyerahkan diri. (Instagram/hery_jbrik)

HARIANE – Sempat jadi buron, akhirnya pelaku pengeroyokan di Tandang Semarang diamankan pada 11 Agustus 2023 pukul 05.30 WIB.

Bukannya ditangkap, salah satu pelaku pengeroyokan di Semarang yang sebabkan satu orang tewas tersebut rupanya menyerahkan diri.

Pelaku pengeroyokan di Jalan Saputan Raya Candisari Semarang yang menyerahkan diri berinisial AS (34).

Motif Pelaku Pengeroyokan di Tandang Semarang Habisi Korban

pelaku pengeroyokan di Tandang Semarang
Resmob Polrestabes Semarang amankan barbuk berupa pedang. (Instagram/hery_jbrik)

Usai menyerahkan diri, pelaku pengeroyokan di Tandang Semarang selanjutnya menjalani sejumlah pemeriksaan dengan penyidik.

Berdasarkan keterangan dari Instagram @hery_jbrik, motif AS melakukan pengeroyokan adalah karena kelompok pelaku ditantang oleh kelompok korban.

Kemudian pada Selasa 8 Agustus 2023 sekitar pukul 22.00 WIB, kelompok korban mendatangi kampung pelaku.

Hal tersebut rupanya menimbulkan keributan hingga anggota kelompok korban memukul pelaku. Karena tak terima, AS dan pelaku lain berinisial N kemudian mengejar korban.

Begitu tiba di TKP, pelaku AS dan N selanjutnya melakukan pengeroyokan terhadap korban dengan menggunakan senjata tajam.

Akibat dari kejadian tersebut, korban mengalami luka yang cukup parah di area kepala, leher, tangan dan bagian tubuh lainnya.

Bahkan darah korban berinisial AP (40) sampai berceceran di tembok, kaca belakang angkot dan jalan di sekitar lokasi.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Polisi Tetapkan 4 Tersangka Pembubaran Ibadah di Tangsel, Salah Satunya Ketua RT

Polisi Tetapkan 4 Tersangka Pembubaran Ibadah di Tangsel, Salah Satunya Ketua RT

Selasa, 07 Mei 2024 22:01 WIB
Imbas Penutupan TPA Piyungan, Pelaku Usaha Pengangkut Sampah Mengeluh Tak Bisa Beroperasi

Imbas Penutupan TPA Piyungan, Pelaku Usaha Pengangkut Sampah Mengeluh Tak Bisa Beroperasi

Selasa, 07 Mei 2024 21:47 WIB
Seleksi PPK Pilkada 2024, 207 Peserta Jalani Tes Tertulis Dengan Metode CAT

Seleksi PPK Pilkada 2024, 207 Peserta Jalani Tes Tertulis Dengan Metode CAT

Selasa, 07 Mei 2024 20:17 WIB
Lestarikan Tembang Macapat, Dinas Kebudayaan Kota Yogyakarta Gelar Macapat Senja Ketiga Kalinya

Lestarikan Tembang Macapat, Dinas Kebudayaan Kota Yogyakarta Gelar Macapat Senja Ketiga Kalinya

Selasa, 07 Mei 2024 20:12 WIB
Nasdem dan Demokrat Buka Pendaftaran Balon Bupati dan Wakil Bupati, Beberapa Tokoh Mulai ...

Nasdem dan Demokrat Buka Pendaftaran Balon Bupati dan Wakil Bupati, Beberapa Tokoh Mulai ...

Selasa, 07 Mei 2024 20:03 WIB
Pilkada Serentak 2024, DPD Golkar Mulai Lakukan Survei Elektabilitas Pekan Ini

Pilkada Serentak 2024, DPD Golkar Mulai Lakukan Survei Elektabilitas Pekan Ini

Selasa, 07 Mei 2024 19:47 WIB
Rawan Tumpahan Solar, Polisi-Relawan Slumprit Open Donasi Karung Wadah Serbuk Kayu untuk Disiagakan

Rawan Tumpahan Solar, Polisi-Relawan Slumprit Open Donasi Karung Wadah Serbuk Kayu untuk Disiagakan

Selasa, 07 Mei 2024 19:43 WIB
Sambut HUT Kabupaten Sleman ke-108, Pegawai Lingkungan Pemkab Ikuti Lomba Olahraga Tradisional

Sambut HUT Kabupaten Sleman ke-108, Pegawai Lingkungan Pemkab Ikuti Lomba Olahraga Tradisional

Selasa, 07 Mei 2024 16:14 WIB
Jaga Kualitas Udara, Pemkab Sleman Lakukan Uji Emisi Kendaraan Gratis

Jaga Kualitas Udara, Pemkab Sleman Lakukan Uji Emisi Kendaraan Gratis

Selasa, 07 Mei 2024 16:04 WIB
KPU Bantul Ingatkan Caleg Terpilih Laporkan LHKPN Sebelum Dilantik

KPU Bantul Ingatkan Caleg Terpilih Laporkan LHKPN Sebelum Dilantik

Selasa, 07 Mei 2024 15:45 WIB