Berita , D.I Yogyakarta

Pemerintah Sediakan 115 Ton Komoditas untuk Pasar Murah di Sleman, Ini Lokasi dan Jadwalnya

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Pasar murah di sleman
High Level Meeting menjelang Hari Raya Idul Fitri di Sekda Sleman, Rabu (5/3/2025). (Foto: Hariane/Wahyu Turi K)

HARIANE - Pemerintah Kabupaten Sleman akan mengadakan Pasar Murah di Sleman pada 6-21 Maret 2025.

Pasar Murah di Sleman ini merupakan salah satu upaya Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Sleman untuk mengatasi lonjakan harga bahan pokok menjelang Idulfitri 2025.

Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa mengatakan, Pasar Murah ini dilaksanakan juga untuk mengatasi kelangkaan bahan pokok dan memenuhi kebutuhan masyarakat di wilayahnya.

"Dari harga ini memang ada selisih lebih murah daripada harga pasar, karena selisih harga ini akan dibiayai pemerintah. Sehingga kami harap masyarakat jangan khawatir terkait persediaan bahan pokok, kami akan bantu persediaannya lewat Pasar Murah," kata Danang, Rabu (5/3/2025).

Danang meminta masyarakat tidak perlu risau karena melalui operasi Pasar Murah maka tersedia 150-200 paket sembako per kelurahan.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sleman, Mae Rusmi Suryaningsih, mengatakan Pasar Murah ini akan diadakan di 36 lokasi yang tersebar di wilayah Kabupaten Sleman.

Peluncuran Pasar Murah akan digelar pada 6 Maret 2025 di GOR Bimoseno, Kalurahan Pandowoharjo. Setiap harinya akan ada tiga titik atau lokasi penyelenggaraan Pasar Murah.

Adapun lokasi penyelenggaraan Pasar Murah di Sleman sesuai jadwal yaitu

  • GOR Bimoseno, kantor Kalurahan Sardonoharjo, Donoharjo (6 Maret);
  • Donokerto, Girikerto, Candibinangun (7 Maret);
  • Condongcatur, Maguwoharjo, Wedomartani (10 Maret);
  • Widodomartani, Selomartani, Tamanmartani (11 Maret);
  • Margoagung, Margoluwih, Sendangarum (12 Maret);
  • Tlogoadi, Sendangadi, kantor Kodim 0732 (13 Maret);
  • Sumberrahayu, Sumberagung, Sendangmulyo (14 Maret).
  • Kantor Kalurahan Ambarketawang, Trihanggo, Sidoarum (17 Maret);
  • Sidoluhur, Sidoagung, Sidokarto (18 Maret);
  • Bokoharjo, Sambirejo, Kalitirto (19 Maret);
  • Pondokrejo, Margorejo, Caturharjo (20 Maret);
  • Hargobinangun, Kepuharjo, Argomulyo (21 Maret).

“Kuota total terbagi dalam 36 titik lokasi yang masing-masing disesuaikan dengan jumlah penduduk di wilayah. Kenapa 36 (lokasi), karena waktu yang (sudah) mendekati Lebaran jadi diregrup dari 86 kalurahan menjadi 36 kalurahan, di mana pemilihan lokasi ini untuk mendekatkan kepada masyarakat. Regrouping ini representatif untuk jangkauan masyarakat,” kata Mae, Rabu (5/3/2025).

Ia menyebutkan, sebanyak 115 ton atau 115.010 kilogram dengan total enam komoditas disiapkan untuk Pasar Murah.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pemkab Bantul Siapkan Razia Besar-besaran Brantas Peredaran Miras Oplosan

Pemkab Bantul Siapkan Razia Besar-besaran Brantas Peredaran Miras Oplosan

Kamis, 06 Maret 2025 19:02 WIB
Ini Upaya Pemerintah Kabupaten Kulon Progo Tekan Kemiskinan yang Masih Tinggi

Ini Upaya Pemerintah Kabupaten Kulon Progo Tekan Kemiskinan yang Masih Tinggi

Kamis, 06 Maret 2025 18:37 WIB
Harga Bahan Pokok Melonjak, Komisi B DPRD DIY Dorong Pemda DIY Lakukan Stabilitas ...

Harga Bahan Pokok Melonjak, Komisi B DPRD DIY Dorong Pemda DIY Lakukan Stabilitas ...

Kamis, 06 Maret 2025 18:13 WIB
Jadi Tersangka Kasus TKD Sampang, Dirut PT Puserbumi Sejahtera Resmi Ditahan

Jadi Tersangka Kasus TKD Sampang, Dirut PT Puserbumi Sejahtera Resmi Ditahan

Kamis, 06 Maret 2025 17:29 WIB
Laporkan Keuangan ke BPK, Kemenkes Catat Nilai Aset Mencapai 120,9 Triliun

Laporkan Keuangan ke BPK, Kemenkes Catat Nilai Aset Mencapai 120,9 Triliun

Kamis, 06 Maret 2025 16:50 WIB
DLH Gunungkidul Siapkan Anggaran untuk Penataan Alun-alun Wonosari dan Tugu Adipura

DLH Gunungkidul Siapkan Anggaran untuk Penataan Alun-alun Wonosari dan Tugu Adipura

Kamis, 06 Maret 2025 16:22 WIB
Tetap Kaya Raya Meski Sritex Pailit, Ini Sumber Kekayaan Iwan Setiawan Lukminto

Tetap Kaya Raya Meski Sritex Pailit, Ini Sumber Kekayaan Iwan Setiawan Lukminto

Kamis, 06 Maret 2025 16:20 WIB
Masa Tunggu Haji Tak Sama, Kemenag Kaji Ulang Skema Penentuan Kuota Per Provinsi

Masa Tunggu Haji Tak Sama, Kemenag Kaji Ulang Skema Penentuan Kuota Per Provinsi

Kamis, 06 Maret 2025 14:43 WIB
Teman Pria Ungkap Kejanggalan Sebelum Wanita Muda Tewas Akibat Miras Oplosan di Banguntapan ...

Teman Pria Ungkap Kejanggalan Sebelum Wanita Muda Tewas Akibat Miras Oplosan di Banguntapan ...

Kamis, 06 Maret 2025 14:32 WIB
Profil Iwan Setiawan Lukminto, Komisaris PT Sritex yang Sempat Masuk Forbes

Profil Iwan Setiawan Lukminto, Komisaris PT Sritex yang Sempat Masuk Forbes

Kamis, 06 Maret 2025 13:43 WIB