Berita , Jateng

Dilaporkan Hilang, Bocah 5 Tahun Asal Karanganyar Ditemukan Tewas Terapung di Sungai

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
jasad anak di Jatipuro Karanganyar
Penemuan jasad anak di Jatipuro Karanganyar jateng hari ini. (instagram/infocegatansukoharjo)

HARIANE – Geger penemuan jasad anak di Jatipuro Karanganyar pada Rabu 16 Juli 2025 sekitar pukul 09.00 WIB.

Korban bernama Atha Hafizalfarizi warga Desa Jatimulyo, Kecamatan Jatipuro, Karanganyar, Jawa Tengah.

Sebelum ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, korban rupanya sempat dilaporkan hilang pada Selasa (15/7/2025) saat berada di rumahnya.

Kronologi Penemuan Jasad Anak di Jatipuro Karanganyar

Berdasarkan keterangan dari @infocegatansukoharjo, insiden ini bermula saat sang nenek mencari keberadaan bocah berusia 5 tahun tersebut di rumahnya.

Namun setelah dicari ke seluruh sudut rumah, korban tidak ada. Sang nenek kemudian mencari hingga keluar rumah namun tak kunjung ketemu.

Saat bertanya ke tetangga, ada yang menyaksikan kalau korban berada di atas jembatan Sungai Kendil yang jaraknya sekitar 100 meter dari rumah.

Namun saat si nenek menyusul, korban sudah tidak ada. Korban dicurigai terjatuh dan hanyut di Sungai Kendil Jatimulyo.

Keluarga kemudian melaporkan kejadian tersebut ke tim SAR. Di hari yang sama, tim SAR melakukan penyidikan darat dan body rafting untuk mencari keberadaan korban.

Namun hingga pukul 23.00 WIB, pencarian tersebut tidak membuahkan hasil. Operasi SAR pun dihentikan sementara dan dilanjutkan Rabu pagi (16/7/2025).

Pada pencarian hari kedua, operasi SAR berhasil menemukan jasad korban terapung di Sungai Kendil Jatimulyo.

Pasca ditemukan, jenazah korban selanjutnya diserahkan ke pihak keluarga untuk dilakukan prosesi pemakaman.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Buron Kredit Fiktif Rp569 Miliar! Wanita Asal Gunungkidul Ditangkap, Petugas Temukan Uang 1 ...

Buron Kredit Fiktif Rp569 Miliar! Wanita Asal Gunungkidul Ditangkap, Petugas Temukan Uang 1 ...

Rabu, 16 Juli 2025
SPPG Polda DIY Perdana Salurkan 1.954 Paket Makan Bergizi Gratis ke Siswa di ...

SPPG Polda DIY Perdana Salurkan 1.954 Paket Makan Bergizi Gratis ke Siswa di ...

Rabu, 16 Juli 2025
Tolak Politisasi Hukum Terhadap Sekjen PDIP, Banteng Jogja Gelar Aksi Pengumpulan Koin

Tolak Politisasi Hukum Terhadap Sekjen PDIP, Banteng Jogja Gelar Aksi Pengumpulan Koin

Rabu, 16 Juli 2025
Truk Muatan Es Batu Terguling di Jalan Ahmad Yani Surabaya, Pengendara Diminta Cari ...

Truk Muatan Es Batu Terguling di Jalan Ahmad Yani Surabaya, Pengendara Diminta Cari ...

Rabu, 16 Juli 2025
Masih Terjadi Hujan, Wilayah DIY Sudah Masuk Musim Kemarau

Masih Terjadi Hujan, Wilayah DIY Sudah Masuk Musim Kemarau

Rabu, 16 Juli 2025
Pelaku Pencabulan di Bantul Bakal Terancam 15 Tahun Penjara, Begini Kata Polisi

Pelaku Pencabulan di Bantul Bakal Terancam 15 Tahun Penjara, Begini Kata Polisi

Rabu, 16 Juli 2025
Pakai Plat Mobil Dinas Palsu, Begini Alasan Pencuri Besi Rambu Lalu Lintas di ...

Pakai Plat Mobil Dinas Palsu, Begini Alasan Pencuri Besi Rambu Lalu Lintas di ...

Rabu, 16 Juli 2025
Eks Kades di Bogor Ditodong Parang dan Senpi, 2 Pelaku Dibekuk Polisi

Eks Kades di Bogor Ditodong Parang dan Senpi, 2 Pelaku Dibekuk Polisi

Rabu, 16 Juli 2025
Dilaporkan Hilang, Bocah 5 Tahun Asal Karanganyar Ditemukan Tewas Terapung di Sungai

Dilaporkan Hilang, Bocah 5 Tahun Asal Karanganyar Ditemukan Tewas Terapung di Sungai

Rabu, 16 Juli 2025
‎Ada Ndarboy Genk-NDX AKA, 7 Seniman Musik Bakal Meriahkan Perayaan HUT ke-194 Bantul ...

‎Ada Ndarboy Genk-NDX AKA, 7 Seniman Musik Bakal Meriahkan Perayaan HUT ke-194 Bantul ...

Rabu, 16 Juli 2025