Berita , Jabar

Peneliti BRIN Tanggapi Angin Kencang di Rancaekek: Merupakan Tornado Pertama di Indonesia

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
Peneliti BRIN tanggapi angin kencang di Rancaekek
Peneliti BRIN tanggapi angin kencang di Rancaekek yang merupakan tornado pertama di Indonesia. (Ilustrasi: Freepik/Freepik)

HARIANE - Peneliti BRIN tanggapi angin kencang di Rancaekek yang terjadi pada hari Rabu sore kemarin, 21 Februari 2024.

Pusaran angin kencang yang melanda wilayah Rancaekek Kabupaten Bandung dan sekitarnya kemarin sore terindikasi merupakan angin tornado dan bukan puting beliung.

Tim peneliti BRIN akan meriset dan melakukan investasi berdasarkan dokumentasi foto dan video yang beredar dari masyarakat.

Angin Tornado di Rancaekek Bandung Mirip dengan Tornado di Amerika Serikat 

Melalui akun Instagram @infobandungraya yang telah melaporkan bahwa ahli klimatologi BRIN di pusat penelitian iklim dan atmosfer, Dr. Erma Yulihastin telah memberikan tanggapan melalui akun X nya terkait bencana alam di Rancaekek.

Menurut Dr. Erma Yulihastin, angin kencang yang melanda wilayah Rancaekek kemarin bukanlah angin puting beliung melainkan angin tornado yang memiliki skala kekuatan lebih tinggi.

Bencana angin kencang di Rancaekek dan sekitarnya akan diinvestigasi lebih dalam karena berpotensi menjadi bencana angin tornado pertama di Indonesia. 

"Kami tim periset dari BRIN secepatnya akan melakukan rekonstruksi dan investigasi tornado Rancaekek pada hari ini (21/2). Kronologi foto-foto dan video dari masyarakat dan media sangat membantu periset dalam mendokumentasikan extreme event yg tercatat sebagai tornado pertama ini" tulis Dr. Erma Yulihastin. 

Beliau juga mengatakan bahwa tim periset akan melakukan investasi secepatnya dengan menggabungkan sejumlah dokumentasi berupa foto dan video dari masyarakat.

Menurut keterangannya, tornado memiliki beberapa perbedaan dengan puting beliung, seperti dalam kecepatan angin atau skala kekuatannya, dimana tornado memiliki skala kekuatan angin lebih tinggi dan radius lebih luas dibanding puting beliung.

"Efek tornado: beda dengan puting beliung, tornado punya skala kekuatan angin lebih tinggi dan radius lebih luas. Angin tornado minimal kecepatan angin mencapai 70 km/jam. Dalam kajian kami di BRIN, angin puting beliung terkuat: 56 km/jam. Sudah pernah lihat film Twister 1996?" tulisnya.

Beliau juga membandingkan struktur pusaran angin yang terbentuk di Rancaekek dan sekitarnya dengan tornado yang ada di Amerika Serikat dimana kedua pusaran angin tersebut memiliki kemiripan yang sama persis.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Bahaya Rip Current, Ini Spot yang Perlu Diwaspadai Wisatawan di Pantai Parangtritis Bantul

Bahaya Rip Current, Ini Spot yang Perlu Diwaspadai Wisatawan di Pantai Parangtritis Bantul

Kamis, 03 April 2025
18 Puskesmas di Jogja Beroperasi 24 Jam Selama Libur Lebaran, Berikut Daftarnya

18 Puskesmas di Jogja Beroperasi 24 Jam Selama Libur Lebaran, Berikut Daftarnya

Kamis, 03 April 2025
Sopir Mengantuk, Sebuah Mobil Masuk Parit di Jalan Jogja-Wonosari

Sopir Mengantuk, Sebuah Mobil Masuk Parit di Jalan Jogja-Wonosari

Rabu, 02 April 2025
Menjelajahi Padukuhan Wota-Wati di Sisi Timur Gunungkidul, Bak Tinggal di Kerajaan Majapahit

Menjelajahi Padukuhan Wota-Wati di Sisi Timur Gunungkidul, Bak Tinggal di Kerajaan Majapahit

Rabu, 02 April 2025
Mantap! Ini 6 Makanan Khas Palembang yang Disajikan saat Lebaran Idul Fitri

Mantap! Ini 6 Makanan Khas Palembang yang Disajikan saat Lebaran Idul Fitri

Rabu, 02 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 2 April 2025, Cek Sebelum Beli

Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 2 April 2025, Cek Sebelum Beli

Rabu, 02 April 2025
Bolehkah Puasa Syawal Tidak Berurutan atau Selang-Seling? Begini Hukumnya

Bolehkah Puasa Syawal Tidak Berurutan atau Selang-Seling? Begini Hukumnya

Rabu, 02 April 2025
Sempat Melejit, Harga Emas Antam Hari ini Rabu 2 April 2025 Turun

Sempat Melejit, Harga Emas Antam Hari ini Rabu 2 April 2025 Turun

Rabu, 02 April 2025
Jadwal One Way Hingga Ganjil Genap Balik Lebaran 2025 di Jakarta, Catat Tanggalnya

Jadwal One Way Hingga Ganjil Genap Balik Lebaran 2025 di Jakarta, Catat Tanggalnya

Rabu, 02 April 2025
Satlantas Polresta Yogyakarta Siapkan Rekayasa Lalu Lintas di Teteg Malioboro dan Sarkem saat ...

Satlantas Polresta Yogyakarta Siapkan Rekayasa Lalu Lintas di Teteg Malioboro dan Sarkem saat ...

Rabu, 02 April 2025