Berita , Jatim

Penemuan Jenazah di Sungai Pulo Wonokromo Surabaya, Ditemukan Saat Memancing

profile picture Elza Nidhaulfa Albab
Elza Nidhaulfa Albab
penemuan jenazah di sungai Pulo Wonokromo Surabaya
Penemuan jenazah di sungai Pulo Wonokromo Surabaya, ditemukan saat salah seorang warga sedang memancing di sungai. (Foto: Pexels/kat wilcox)

HARIANE - Penemuan jenazah di sungai Pulo Wonokromo Surabaya hari ini Kamis, 7 September 2023. Mulanya diketahui dari warga setempat yang sedang memacing di sungai.

Identitas jenazah mengapung di sungai Pulo Wonokromo adalah seorang anak berjenis kelamin laki-laki berinisial LSE (11) asal Jakarta.

Sesosok jenazah bocah laki-laki ditemukan tak bernyawa di pinggiran permukaan sungai Brantas kawasan perkampungan Jalan Pulo, Wonokromo, Surabaya sekitar pukul 13.44 WIB.

Penemuan Jenazah di Sungai Pulo Wonokromo Surabaya 7 September 2023

Informasi soal penemuan jenazah yang diketahui asal Jakarta itu diunggah oleh akun Instagram @call112surabaya hari ini.

"07/09, 13.44 WIB. Jenazah seorang anak berjenis kelamin laki-laki berinisial LSE (11) asal jakarta ditemukan mengapung di sungai dekat pulo wonokromo no 236," tulis keterangan unggahan akun Instagram Call 112 Surabaya.

Dalam unggahan video tersebut, terlihat petugas gabungan tengah mengevakuasi jenazah bocah laki-laki yang ditemukan mengapung di sungai.

Penemuan Jenazah di Sungai Pulo Wonokromo Surabaya
Proses evakuasi jenazah mengapung di sungai oleh tim gabungan Kota Surabaya. (Foto: Instagram/@call112surabaya)

Keterangan dari seorang warga mengatakan bahwa jenazah ditemukan saat salah seorang saksi sedang memancing di pinggiran sungai tersebut.

"Menurut keterangan warga sekitar sebelumnya sedang memancing di sekitaran sungai namun tiba-tiba melihat jenazah mengapung," lanjut keterangan di unggahan tersebut.

Mengetahui hal tersebut, warga langsung menghubungi Polsek setempat kemudian diteruskan ke Command Center 112 Surabaya.

Proses evakuasi jenazah telah dilakukan oleh petugas gabungan Kota Surabaya, setelah sebelumnya dilakukan pengecekan oleh tim Inafis Sat Reskrim Polrestabes Surabaya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB